Update COVID-19 Nasional 29 Mei 2022: Positif Tambah 242 Orang

Pemeriksaan Covid-19 pemudik di Pelabuhan Tanjung Priok
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Kurva kasus positif COVID-19 di Tanah Air dilaporkan terlihat masih melandai tapi tetap ratusan yang terpapar pada Minggu, 29 Mei 2022. Sementara, angka kasus sembuh juga terus melonjak.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Merujuk data Satuan Tugas Penanganan COVID-19, kasus positif harian COVID-19 bertambah hingga 242 kasus. Dengan begitu, total pasien sementara terkonfirmasi terpapar COVID-19 hari ini menjadi 6.054.415 orang.

Peningkatan juga terjadi untuk angka kesembuhan maupun kematian. Angka pasien yang dianggap sembuh bertambah 261 orang. Dengan demikian, total kesembuhan pasien COVID-19 hingga saat ini sebanyak 5.894.889 orang.

Harvey Moeis Klaim Dana CSR Smelter Swasta Dipakai untuk Bantuan COVID-19

Baca juga: Diduga Rugikan Negara, DPD RI Dalami Masalah GoTo Lewat Komite IV

Adapun, yang meninggal dunia akibat wabah tersebut meningkat 1 orang. Maka itu, total sementara yang meninggal dunia akibat COVID-19 sebanyak 156.574 orang.

Jangan Tertipu! Waspada Penipuan Berkedok Lowongan Kerja Remote, Ini Ciri-Cirinya

Saat ini, kasus suspek 1.815 yang dipantau dan sudah dipantau oleh pemerintah. Selanjutnya, data spesimennya tercatat telah mencapai sebanyak 47.560 orang. Data itu berasal dari 34 provinsi yang sudah terdampak.

Petugas melakukan tes COVID-19 di rumah sakit sementara di Shanghai, China.

Photo :
  • Chinatopix via AP

Karena jumlah kasus COVID-19 saat ini masih tinggi, maka cara yang paling efektif dilakukan untuk mencegah penularan yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan dan selalu melakukan 3M: Memakai masker, Menjaga jarak dan jauhi kerumunan serta Mencuci tangan pakai sabun.

Sebelumnya, angka kasus terkonfirmasi positif COVID-19 totalnya 6.054.173 orang pada Sabtu, 28 Mei 2022. Sedangkan, kasus pasien sembuh totalnya 5.894.628 orang dan kasus meninggal dunia totalnya 156.573 orang.

#ingatpesanibu
#satgascovid19
#pakaimasker
#cucitanganpakaisabun
#jagajarak

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya