Yogyakarta Siapkan Lahan 2 Hektare untuk Atasi Masalah Sampah

TPST Piyungan, Yogyakarta.
Sumber :
  • VIVA/Cahyo Edi

VIVA – Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta telah menyiapkan lahan seluas dua hektare untuk dipakai sebagai lahan pengolahan sampah. Langkah ini dilakukan untuk mengatasi masalah sampah di Kota Yogyakarta.

Kegiatan Tukar Sampah Jadi Susu, Berikan Peluang bagi Warga Menukar Botol Plastik Bekas

Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi, mengatakan bahwa sesuai dengan RTRW di DIY maka lahan yang disiapkan untuk pengolahan sampah berada di Kabupaten Bantul. Heroe menggarisbawahi jika lokasi yang disiapkan ini akan dipakai untuk pengolahan bukan tempat pembuangan sampah.

"Sesuai RTRW DIY (kawasan pengolahan sampah) di (Kabupaten) Bantul. Jadi kita mengikuti aturan RTRW, sekarang luasan (yang disiapkan) sekitar dua hektare," kata Heroe, Kamis 12 Mei 2022.

Ekonomi Sirkular melalui Bank Sampah Sebagai Solusi Mengurangi Limbah

Ilustrasi sampah.

Photo :
  • Pixabay

"Kita sudah komunikasi dengan penduduk setempat dan InsyaAllah tidak ada masalah karena di sana tidak untuk membuang tapi mengolah (sampah). Sehingga tidak terjadi penumpukan (sampah)," sambung Heroe.

Rano Karno Janji Bikin Sampah Jadi Rezeki Bukan Masalah Warga Jakarta, Retribusi Tak Dibutuhkan

Heroe merinci lokasi pengolahan sampah ini akan mulai beroperasi tahun depan. Heroe menerangkan tahun ini Pemkot Yogyakarta baru akan melakukan pengadaan dan pembayaran lahan akan dilakukan tahun depan.

"Kita memang nantinya akan membangun pengolahan sampah sendiri untuk Kota Yogyakarta. Nah kita kebetulan tidak menjadi pilot project (pengolahan sampah). Kita harus membangun sendiri dengan anggaran yang memang cukup besar untuk bisa mengolah (sampah) menjadi energi listrik," ucap Heroe.

Menteri Lingkungan Hidup sekaligus Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) Hanif Faisol Nurofiq melakukan inspeksi mendadak ke Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Muara Fajar, Pekanbaru, Riau, Sabtu, 23 November 2024.

Sidak TPA Muara Fajar, Menteri LH Tegaskan Pemda Harus Gercep Tangani Masalah Sampah

Menteri Lingkungan Hidup melakukan inspeksi mendadak TPA Muara Fajar, Kota Pekanbaru. Dia menyoroti pengelolaan sampah yang dinilai sudah sangat darurat dan mendesak.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024