Transaksi di Gerbang Tol Cileunyi Meningkat Capai 43,86 Persen
- Jasa Marga.
VIVA – Arus balik musim Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah sekaligus masa libur panjang melalui gerbang tol Cileunyi Kabupaten Bandung terus menunjukkan peningkatan.
Volume lalu lintas transaksi keluar dari Bandung menuju wilayah Rancaekek, Garut dan sekitarnya melalui Gerbang Tol (GT) Cileunyi tercatat sebanyak 79.695 kendaraan atau meningkat 43,86 persen dari lalin new normal yaitu sebanyak 55.396 kendaraan.Â
"Sedangkan volume lalu lintas transaksi dari arah sebaliknya atau yang menuju ke Bandung melalui Gerbang Tol Cileunyi tercatat 58.232 kendaraan atau meningkat 5,91 persen dibanding lalu lintas new normal sebanyak 54.968 kendaraan," ujar Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad, Irra Susiyanti, Rabu, 4 Mei 2022.
Sementara itu, untuk mengantisipasi kepadatan dari Tol Cipularang arah Bandung memberlakukan rekayasa lalu lintas dengan pengoperasian jalur fungsional Tol Jakarta Cikampek II Selatan. Tercatat sejak dioperasikan tanggal 28 April 2022 sampai dengan 3 Mei 2022 sebanyak 2.761 kendaraan melintasi jalur tersebut.Â
"Jasa Marga mengimbau masyarakat agar mempersiapkan diri dan memperhatikan kecukupan BBM dan saldo e-toll untuk kenyamanan perjalanan, serta memperhatikan jadwal-jadwal rekayasa lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan," katanya.
Jasa Marga juga mengimbau kepada pengguna jalan hanya menggunakan 1 e-toll yang sama untuk pembayaran di jalan tol dengan sistem transaksi tertutup seperti Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi serta Jalan Tol JORR II, 1 e-toll untuk bertransaksi ketika tapping di gerbang tol masuk dan menggunakan e-toll yang sama juga untuk tapping di gerbang tol keluar.