5 Fakta Danramil Jayapura Minta Sumbangan ke Warung Makan

Brigjen TNI Tatang Subarna
Sumber :
  • TNI AD Official YouTube Channel

VIVA – Berawal dari beredarnya surat Danramil 1701-02/ Jayapura Utara yang berisi permintaan bantuan berupa minuman kepada pemilik warung yang kabarnya akan disalurkan kepada masyarakat kurang mampu yang berada di wilayah tersebut, sekaligus dalam rangka menyongsong Hari Raya Idul Fitri tahun 2022.

KSAL: Fungsi Pengawasan Miliki Peran Penting dalam Menjamin Program Kerja TNI AL

TNI Angkatan Darat menyampaikan permintaan maaf kepada semua pihak yang telah dirugikan oleh perbuatan anggota Danramil 1701-02/ Jayapura Utara itu. Berikut VIVA telah merangkum fakta-fakta terkait 

1. Duduk perkara

TNI AL Kembali Akan Kirim Pasukan Satgas MTF TNI Konga ke Lebanon untuk Jalankan Misi Perdamaian Dunia

Berawal dari unggahan netizen di jejaring sosial twitter @agenmossad pada Selasa 26 April 2022, didalam postingannya ia mengungkap kejadian bermula saat ia berada di warung makan, ia menyaksikan kehadiran 2 orang TNI berseragam lengkap, “Pak Haji, yang kemarin” ungkap salah satu dari TNI, kemudian pemilik warung memberikan amplop kepada TNI tersebut.

Didasari rasa penasaran, pemilik akun @agenmossad ini bertanya kepada 2 anggota TNI itu, lantas kemudian TNI yang bersangkutan memberikannya selembar surat, yang mana dalam surat tersebut berisi permintaan bantuan berupa minuman, surat tersebut berhasil di unggah ke jejaring sosial Twitter olehnya.

Sosok Jenderal Bintang 3 Lulusan Terbaik Akmil-Sesko TNI, Kini Pimpin Kogabwilhan III

2.Viral di Twitter

Postingan yang diunggah akun @agenmossad itu mendapatkan 3 ribu Retweet dan 10 ribu like, beragam komentar warganet juga membanjiri postingan yang diunggah pada 26 April lalu.

Beragam respon datang dari warganet di twitter, ada yang beranggapan kalau surat itu hanya persoalan biasa dan ada yang beranggapan hal tersebut tidak seharusnya dilakukan oleh pihak TNI.

“Bukan tupoksi lembaga TNI untuk meminta dana ke publik guna membantu orang tidak mampu. Ini beda jika ada bencana dimana TNI bisa memfasilitasi publik yg ingin memberikan donasi untuk disalurkan. Jika lembaga TNI mau membantu orang tidak mampu yah mestinya dari internal dananya” ujar akun @mbhfur

“Salahnya dimana ya?? Kan itu permintaan bantuan kalo berkenan silakan hubungi no yang tertera. Terus apa yang salah? Dikira malak? Ngemis? kalo ndak berkenan ya sudah, tinggal abaikan suratnya,” respon lain dari akun @HiksHiksa

3.TNI AD angkat bicara

Setelah surat tersebut viral Brigjen TNI Tatang Subarna selaku Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat angkat suara. Menurutnya, perbuatan Danramil Jayapura telah mencoreng nama baik institusi, Dandim Jayapura pun segera memerintahkan Danramil Jayapura Utara untuk menarik surat dan mengembalikan semua bantuan yang diterima.

“Kepada semua pihak, yang telah dirugikan oleh perbuatan oknum Danramil 1701-02/Jayapura tersebut, kami mewakili institusi TNI AD memohon maaf sebesar-besarnya," kata Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen Tatang Subarna dalam keterangan persnya, Selasa 26 April 2022

“Kami juga menghimbau kepada semua pihak, apabila menemui hal-hal atau kejadian yang merugikan yang dilakukan oleh prajurit TNI AD, dimohon untuk melaporkan atau mengkonfirmasi kepada satuan TNI AD terdekat," lanjut Tatang

4.Anggota TNI yang terlibat

Diketahui dalam surat permohonan bantuan tersebut menyertakan tanda tangan Komandan Koramil (Danramil) 1701-02 Jayapura Utara, diketahui Danramil Jayapura Utara itu Bernama kapten infantri Yubelinus Simbiak.

Tatang menyatakan, TNI AD sangat menyayangkan Tindakan yang dilakukan Yubelinus, dan apa yang telah dilakukan Yubelinus telah mencoreng nama baik institusi.

“akan ada sanksi atas tindakan yang ia lakukan” tegas Tatang  

5.Tidak ada perintah

Tatang menambahkan, surat permintaan tersebut dibuat tanpa sepengetahuan atau tanpa perintah dari Dandim 1701/Jayapura Utara selaku atasan langsung Danramil 1701-02/Jayapura Utara.

"Selaku atasan, Dandim 1701/Jayapura telah memerintahkan Danramil 1701-02/Jayapura Utara untuk menarik surat tersebut dan mengembalikan semua bantuan yang telah diterima oleh Koramil 1701-02/ Jayapura Utara," ungkap Tatang

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya