Ridwan Kamil Jawab Sindiran Susi Pudjiastuti soal Bukber

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau kerap disapa Kang Emil menjadi sasaran sindiran eks Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Sindiran Susi ini ditunjukan kepada Kang Emil yang membuat acara buka bersama atau bukber di rumah salah satu warga.

Khofifah Sambut Baik Rencana Prabowo Mau Retreat Kepala Daerah Terpilih

Pemilik Susi Air ini menyampaikan sindirannya melalui akun Twitternya. Saat menyindir di Twitter, Susi tampak membagikan postingan berita tentang Kang Emil yang bukber di rumah warga.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Ketua DPRD Jakarta: Pelantikan Pramono Anung-Rano Karno Digelar 7 Februari 2025

"Lho.. katanya pejabat tidak boleh bukber (buka bersama)," tulis Susi di akun Twitternya sambil membagikan postingan berita tentang Kang Emil yang menggelar buka bersama di rumah salah satu warga.

Mantan Wali Kota Bandung inipun angkat bicara tentang sindiran Susi kepada dirinya. Kang Emil membeberkan dalam acara itu dirinya hanya menikmati buka bersama dengan pemilik rumah dan keluarganya saja.

DPRD Jakarta Tetapkan Pramono-Rano sebagai Gubernur dan Wagub Terpilih, Segera Bersurat ke Mendagri

"Ini bukan buka bersama yang sifatnya bikin acara. Saya datang membawa makanan di adzan Magrib dan hanya bersama keluarga itu (buka bersamanya)," jelas Kang Emil di Masjid Kampus UGM, Selasa 5 April 2022.

Kang Emil menjelaskan maksud dari larangan pejabat menggelar buka bersama seperti yang disampaikan oleh Presiden Jokowi. Kang Emil menafsirkan maksud pemerintah melarang pejabat menggelar bukber ini yang bentuknya seperti open house dan mengundang keramaian.

Kang Emil pun menilai jika Susi telah salah tafsir. Tafsir yang dicuitkan Susi di akun Twitternya ini berbeda dengan tafsir yang disampaikan oleh pemerintah.

"Yang dimaksud tidak boleh itu kayak dulu. Bikin open house. Bikin ramai-ramai di jalan, di restoran. Itu tidak boleh. Jadi Bu Susi salah tafsir," tutup Kang Emil.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya