Di Tegal-Pemalang, Relawan Ganjar Pamerkan Aplikasi Digital ke Warga

Aksi relawan Sahabat Ganjar di Jawa Tengah.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Kelompok relawan pendukung Ganjar Pranowo, Sahabat Ganjar masih bergerak mencari basis dukungan di Jawa Tengah. Sama seperti kegiatan sebelumnya, Sahabat Ganjar dengan aplikasi digitalnya menggelar aksi sosial.

Kali ini daerah yang disasar Sahabat Ganjar adalah Kabupaten Pemalang dan Kabupaten Tegal. Dengan aplikasi digital ini, para pendukung Ganjar itu menemui langsung warga secara door to door.

Selain mesosialisasikan sosok Ganjar, mereka menyempatkan juga bagi-bagi paket sembako ke warga yang membutuhkan bantuan. Dengan aplikasi itu, relawan Sahabat Ganjar bisa dengan efektif melakukan pendataan. Pun, bisa menghindari kerumunan orang di tengah pandemi ini.

Ketua DPW Sahabat Ganjar Jawa Tengah, Parikesit Sosrodihardjo menyampaikan, penggunaan aplikasi Sahabat Ganjar ini efektif mendukung kebijakan pemerintahan. Kata dia, aplikasi ini juga untuk mengenalkan lebih dekat masyarakat dengan Sahabat Ganjar. 

"Dengan aplikasi yang dimiliki Sahabat Ganjar, akan menambah efektivitas dalam melakukan pendataan yang sudah mendapatkan bantuan. Kita juga bisa melihat berbagai macam kegiatan lain yang dilakukan di beberapa daerah, dari menu dan tools yang ada di dalam aplikasi," kata Kesit, dalam keterangannya yang dikutip pada Senin, 28 Februari 2022.

Sementara, Ketua DPC Sahabat Ganjar Pemalang, Eko Kusworo Nugroho menambahkan, kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang masih diterapkan tak menyurutkan pihaknya untuk berbagi kepada masyarakat. Dia mengatakan masih banyak warga yang butuh perhatian karena terdampak pandemi.

"Kegiatan bagi-bagi sembako adalah cara Sahabat Ganjar untuk berbagi dan menunjukan kepedulian kepada masyarakat," ujar Eko.

Gabung Berani Gaspoll, Warga Tojo Una-una Siap Menangkan Anwar-Reny di Pilgub Sulteng

Sahabat Ganjar merupakan kelompok relawan militan pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Mereka  gencar road show daerah untuk mempromosikan sosok Ganjar.

Kelompok relawan ini sudah tercatat di Kementerian Hukum dan HAM. Mereka mengklaim memiliki perwakilan pengurus di 34 provinsi dan di sejumlah negara.
 

Sederet Artis yang Turut Meriahkan Tiba-tiba Menyala, Terlihat Ada Cak Lontong  
Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Pilkada Jakarta

Ada Relawan yang Membelot Dukung RK, Timses Pramono: Itu Membawa Nama Pribadi

Puluhan relawan Pramono-Rano menyatakan membelot dengan mendukung RK-Suswono.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024