Ustaz Khalid Basalamah Minta Maaf Soal Musnahkan Wayang

Ustaz Khalid Basalamah (KHB) (YouTube/khalid basalamah official)
Sumber :

VIVA - Pendakwah Ustaz Khalid Basalamah menyampaikan klarifikasi sekaligus permohonan maaf atas ceramahnya yang menjadi viral di media sosial terkait wayang. Khalid mengatakan video yang viral tersebut merupakan potongan pertanyaan yang diajukan oleh salah satu jamaah beberapa tahun lalu di masjid Blok M, Jakarta.

Menteri Kebudayaan Fadli Zon Ingin Indonesia jadi Ibukota Budaya Dunia

Warga Rusia gelar pertunjukan gamelan dan wayang di Moskow

Photo :
  • KBRI Moskow

Lingkup Pengajian

Lebih dari Sekadar Seni, Melody in Harmony Satukan Generasi Muda Cinta Budaya

Khalid memberikan klarifikasinya tersebut dengan 3 bagian. Pertama video itu lingkupnya adalah pengajian, dan itu merupakan bagian dari tanya jawab seorang dai muslim kepada penanya muslim.

"Saya pada saat ditanyakan masalah wayang saya mengatakan alangkah baiknya dan kami sarankan, kami sarankan agar menjadikan Islam sebagai tradisi, jangan jadikan tradisi sebagai Islam. Dan tidak ada kata-kata saya di situ mengharamkan," kata Khalid, dalam video klarifikasinya yang dikutip Selasa, 15 Februari 2022.

Tingkatkan Inklusivitas Sosial Generasi Muda, Misi Rumah Batik TBIG Bangun Budaya Bersama

"Saya mengajak ya agar menjadikan Islam sebagai tradisi. Makna kata-kata ini juga kalau ada tradisi yang sejalan dengan Islam, tidak ada masalah dan kalau bentrok sama Islam ada baiknya ditinggalkan. Jadi ini sebuah saran," tambah Khalid.

Baca juga: Heboh! Ustadz Khalid Basalamah Sebut Wayang Lebih Baik Dimusnahkan

Taubatnya Seorang Dalang

Yang kedua, lanjut Khalid, terkait pertanyaan bagaimana taubatnya seorang dalang. Khalid menjawab taubatnya seorang dalang, sama dengan taubatnya muslim lainnya, yakni taubat yang sebenar-benarnya taubat.

"Maka saya sebagai seorang dai muslim menjawab, umumnya kaum muslimin kalau bertaubat dan setiap muslim pasti akan merasa bahagia senang kalau diajak bertaubat dan memang jawabannya taubat nasuha kembali kepada Allah dengan taubat yang benar," ujar Khalid.

Terkait pernyataan memusnahkan wayang, Khalid mengatakan, jika memang seorang dalang ingin bertaubat, maka sebaiknya dimusnahkan wayangnya. Itu dia sarankan kepada indvidu wayang yang ingin bertaubat, bukan untuk keseluruhan wayang.

"Saya katakan untuk dia secara individu musnahkan, sebatas itu. Saya sama sekali tidak berpikir atau pun punya niat untuk menghapuskan ini dari sejarah nenek moyang Indonesia atau misalnya menyuruh sueluruh dalang dalang bertobatlah kepada Allah atau misalnya semua wayang-wayang harus dimusnahkan," ujarnya.

Khalid menyampaikan setiap pernyataannya yang menyinggung orang lain, dia menyampaikan permintaan maaf. "Saya pada kesempatan ini Khalid Basalamah mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya dari hati nurani kami kepada seluruh pihak tidak terkecuali yang merasa terganggu atau tersinggung dengan jawaban kami tersebut," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya