Disaksikan Jokowi, Ini Susunan Pengurus Pusat ICMI Periode 2021-2026

Acara pengukuhan pengurus ICMI periode 2021-2026 yang dihadiri Presiden Jokowi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhahammad AR

VIVA – Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi menghadiri secara virtual pengukuhan Majelis Pengurus Pusat Ikatan Cendekiawan Muslik Indonesia (ICMI) periode 2021-2026. Acara pengukuhan dilakukan di IPB Convention Center (ICC), Sabtu 29 Januari 2022.

Jokowi Ajak 2 Cucunya Nonton Laga Timnas Indonesia Vs Filipina di Manahan

Dengan tema 'Transformasi ICMI Menuju Indonesia Emas 2045', Ketua Umum ICMI Arif Satria mengukuhkan nama-nama pengurus dihadapan Presiden Joko Widodo yang hadiri melalui virtual.

"Saya haturkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas perkenan bapak presiden hadir menyaksikan langsung acara pengukuhan pengurus pusat ICMI hari ini," kata Arif.

KPU: Idealnya Kepala Daerah Dilantik Setelah 13 Maret 2025

Arif mengatakan, pengukuhan ini dilangsungkan setelah Muktamar ICMI ke-7 pada 4- 6 Desember 2021. Hasil Muktamar ke-7 itu menghasilkan formatur dan sejumlah program kerja serta rekomendasi. 

Menurutnya, agenda hari ini upaya menjalankan amanat Muktamar yaitu pengukuhan dan rapat kerja pengurus.

Penjelasan OIKN soal Heboh Aguan Investasi di IKN Demi Selamatkan Jokowi

Presiden Jokowi membuka Rakernas ICMI.

Photo :
  • Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden

Dalam kesempatan itu, Arif mengapresiasi kepengurusan ICMI di periode sebelumnya yang dipimpin Jimly Asshiddiqie 

"Saya mengucapkan selamat kepada pengurus baru. Semoga sukses menjalankan amanat. Kami juga haturkan terima kasih dan apresiasi kepada Profesor Jimly Asshiddiqie beserta jajaran pengurus periode 2015-2020 yang menjalankan tugas mewujudkan misi ICMI," jelas Arif.

Arif pun kemudian memimpin pengurus baru dalam sesi membacakan ikrar janji. Berikut petikan ikrar janji yang dibacakan Arif.

"Kami berjanji kepada semua anggota ICMI, seluruh Umat Islam Indonesia dan segenap Bangsa Indonesia, bahwa kami akan senantiasa membantu pengembangan sumber daya manusia Indonesia seutuhnya. Yang beriman, yang bertakwa kepada Allah SWT berdasarkan Alquran dan Sunnah. Untuk menguasai, mengembangkan, dan menerapkan pengetahuan dan teknologi untuk terwujudnya cita-cita Bangsa Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dan negara kesatuan Republik Indonesia," kata Arif yang diikuti para pengurus ICMI periode baru.

Adapun susunan majelis pengurus pusat ICMI Periode 2021-2026

Ketua Umum Arif Satria

1. Wakil Ketua Umum Bidang Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Najib.

2. Wakil Ketua Umum Bidang IPTEK, Agromaritim dan Lingkungan Hidup Mohammad Jafar Hafsah.

3. Wakil Ketua Umum Bidang Hubungan Internasional, Politik, dan Hukum Andi Anzhar Cakra Wijaya.

4. Wakil Ketua Umum Bidang Ekonomi dan Kesejahteraan Ummat Teuku Abdullah Sanny.

5. Wakil Ketua Umum Bidang Pengembangan Organisasi dan Kerjasama Antar Lembaga Priyo Budi Santoso.

6. Wakil Ketua Umum Bidang Pemberdayaan Pemuda, Perempuan, dan Anak Riri Fitri Sari

Selain Majelis Pengurus Pusat, struktur kepengurusan ICMI disi para tokoh cendekiawan muslim.

Susunan Dewan Kehormatan ICMI

1. Maruf Amin
2. HM Jusuf Kalla
3. Hamzah Haz
4. Miftahul Akhyar
5. Wiranto
6. Akbar Tanjung
7. Amien Rais
8. Bagir Manan
9. Aburizal Bakrie
10. Azwar Anas dan seterusnya

Dewan Penasihat ICMI

1.Ketua Jimly Asshiddqie
2. Wakil Ketua Bambang Soesatyo
3. Wakil Ketua Agung Firman Sampurno
4. Wakil Ketua Hatta Rajasa
5. Wakil Ketua Airlangga Hartarto
6. Wakil Ketua Fadel Muhammad
7. Wakil Ketua Soetrisno Bachir
8. Wakil Ketua Suharso Monoarfa
9. Wakil Ketua Chaerul Tanjung
10. Wakil Ketua Muhaimin Iskandar
11. Wakil Ketua Muhadjir Effendi
12. Wakil Ketua Mahfud MD
13. Wakil Ketua Erick Thohir
14. Wakil Ketua Muhammad Tito Karnavian
15. Sekretaris Ary Ginanjar Agustin
16. Wakil Sekretaris Zaim Uchrowi

Dewan Pertimbangan ICMI

1. Ketua Zulkifli Hasan
2. Wakil Ketua Amirsyah Tambunan
3. Wakil Ketua Ahmad Muzani
4. Wakil Ketua Dahnil Simanjuntak
5. Wakil Ketua Ferry Mursyidan Baldan
6. Sekretaris Ahmad Doli Kurnia
7. Wakil Sekretaris Rahim Ghazali

Dewan Pakar ICMI

1. Ketua Ilham A Habibie
2. Wakil Ketua Nanat Fatah Natsir
3. Wakil Ketua Muhammad Nuh
4. Wakil Ketua Didin S Damanhuri
5. Wakil Ketua Anggito Abimanyu
6. Wakil Ketua Laode M Kamaluddin
7. Wakil Ketua Sri Astuti Buchori
8. Wakil Ketua Herry Suhardiyanto
9. Wakil Ketua Didit A Ratam
10. Wakil Ketua Rifda Amarina
11. Wakil Ketua Suhaji Lestiadi
12. Wakil Ketua Didik J Rachbini
13. Sekretaris Didin Muhafidin
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya