Kata Jusuf Kalla Soal Kabar Cak Imin-Anies Masuk Bursa Pilpres 2024

Presiden Joko Widodo (kanan) berpelukan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla (kiri) dalam acara silaturahmi kabinet kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10/2019).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA – Bursa calon presiden pada pesta demokrasi tahun 2024 kini ramai diperbicangkan di masyarakat. Padahal, kegiatan Pemilu masih dua tahun lagi.

Sri Mulyani Akui 2024 Jadi Tahun Berat Capai Target Penerimaan Pajak

Nama yang muncul itu diantaranya Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar begitu juga nama Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan. 

Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia Muhamad Jusuf Kalla berkomentar terkait dengan dua nama tersebut.

Ekonomi RI Kuartal III-2024 Tumbuh 4,95 %, Airlangga Sebut Lebih Baik dari Singapura hingga Arab

Baca juga: Potensi Cuaca Buruk, KSOP Banten Keluarkan Notice To Marine

"Kita tunggu aja. Ini belum mulai belum mulai. Nanti kita lihat aja perkembangannya," kata JK usai acara Halaqah Satu Abad NU di kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat, Kamis, 2 Desember 2021.

Kejar Target Ekonomi 8 Persen, Airlangga Pacu Penguatan Kemitraan Global RI

Dalam kesempatan itu, JK juga ditanya soal elektabilitas Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto yang masih rendah sekali elektabilitasnya. Maka, ia meminta agar lebih ditingkatkan elektabilitasnya tersebut.

Jusuf Kalla

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

"Ya tingkatkan surveinya," katanya.

Sebelum itu, Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA sudah memprediksi 15 tokoh yang masuk dalam radar mereka. Peneliti LSI, Rully Akbar menjelaskan, LSI mendapatkan tokoh-tokoh tersebut berdasarkan tiga kriteria, yaitu berdasarkan pimpinan pemerintah daerah, partai politik, hingga jenjang jabatan di Pemerintahan.

Peserta Pertamina UMK Academy 2024

Ajak UMKM Go Green, Pertamina Jadikan Kurikulum di UMK Academy 2024

PT Pertamina (Persero) mengajak para pelaku UMK menerapkan praktik Go Green dalam menjalankan bisnisnya sehingga mampu bersaing dan ikut menjaga lingkungan.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024