Longsor di Sibolangit, Akses Jalan Medan-Karo Terputus

Longsor di Sibolangit, Sumatera Utara.
Sumber :
  • VIVA/ Putra Nasution.

VIVA - Longsor terjadi di Jalan Jamin Ginting KM 50 di Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Selasa petang, 16 November 2021, sekitar pukul 17.45 WIB.

Hujan Deras, Rumah Warga di Sawangan Depok Ambles 10 Meter Tergerus Longsor

Akibat longsor ini, membuat akses jalan Medan ke Berastagi, Kabupaten Karo terputus. Kemudian, menyebabkan kemacetan di sekitar lokasi longsor.

Jaringan Listrik Terputus

70 Persen Bencana Alam pada Awal November akibat Cuaca Ekstrem, Menurut BNPB

Direktur Lalulintas Polda Sumut, Kombes Pol Valentino Tatareda, mengungkapkan longsor tersebut juga menyebabkan jaringan listrik di lokasi bencana alam itu terputus.

"Arus lalu lintas terputus total, dan juga listrik padam," kata Valentino kepada wartawan, Selasa malam, 16 November 2021.

Tinjau Lokasi Longsor di Tangerang, BBWS: Penyebab Pasti Akan Dikaji Dulu

Baca juga: 15 Rumah dan 1 Masjid Rusak Tertimbun Longsor di Deli Serdang

Tak Timbulkan Korban Jiwa

Dalam bencana alam ini, Valentino mengatakan tidak menimbulkan korban jiwa. Namun, ia mengimbau masyarakat yang akan melakukan perjalanan dari Medan ke Kabupaten Karo dan sebaliknya untuk balik arah.

"Jika belum terlanjur mencapai jalan itu lebih baik putar kendaraan dan cari jalan alternatif lain yang lebih aman," kata Valentino.

Saat Hujan Turun

Sementara itu, Camat Sibolangit Febri E Gurusinga menjelaskan longsor terjadi saat hujan turun. Sehingga pembersihan material belum dilakukan dengan menggunakan alat berat.

"Saat ini material longsor belum bisa dikerjakan karena masih berlangsungnya hujan deras," kata Febri.

Febri mengatakan material longsor menutup badan jalan. Sehingga memutus akses jalan di lokasi bencana alam itu.

"Akibat longsor itu, akses jalan Medan-Berastagi sementara terputus akibat ada longsoran yang menutup badan jalan," kata Febri.

Febri mengungkapkan bahwa kemacetan sudah terjadi dari arah Berastagi menuju Kota Medan, tepatnya di sekitaran Penatapan.

"Info yang dari atas (Berastagi) sudah macet sampai Penatapan, hanya yang dari Medan belum padat," tutur Febri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya