BMKG Minta Warga NTT Waspada Dampak Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

Arsip Foto. Hujan yang mengguyur wilayah Kota Kupang, NTT
Sumber :
  • ANTARA/Aloysius Lewokeda

VIVA – Kepala Stasiun Meteorologi El Tari-Kupang Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Agung Sudiono Abadi mengimbau warga Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mewaspadai dampak cuaca ekstrem selama sepekan ke depan.

GMKI Kritik Perubahan Status Cagar Alam Mutis Timau NTT: Berpotensi Ciptakan Konflik Sosial

"Waspadai potensi cuaca ekstrem (seperti) hujan lebat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat selama sepekan ke depan," katanya di Kupang, Rabu, 3 November 2021, mengenai prakiraan kondisi cuaca selama periode 2 sampai 8 November 2021.

"Cuaca ekstrem ini (bisa) terjadi di siang hingga sore hari," ia menambahkan.

Penyaluran Bansos Disetop Sementara Selama Pilkada 2024, Ini Respons Pemprov Jakarta

Hujan deras (Foto ilustrasi).

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Agung menjelaskan, peningkatan potensi pembentukan awan-awan konvektif di wilayah Indonesia, termasuk NTT, bisa memicu hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

MK: Pejabat Daerah dan TNI/Polri Tak Netral di Pilkada Bisa Dipidana

Ia mengatakan bahwa kondisi cuaca ekstrem bisa menyebabkan bencana hidrometeorologi seperti banjir dan tanah longsor.

Selain itu, ia mengatakan, angin kencang dan puting beliung yang terjadi saat kondisi cuaca ekstrem dapat menyebabkan pohon dan bangunan roboh. (Antara)

Sumber: Setwapres RI

2 Arahan Gibran saat Tinjau Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

Wakil Presiden (Wapres) RI, Gibran Rakabuming meninjau langsung para warga terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024