Gatot Tuding TNI Disusupi Komunisme, Pakar Khawatir Ada yang Percaya
- bbc
"Mereka melihat isu PKI dari perspektif lain. Mulai mempertanyakan dan mengajak untuk move on deh."
Sejalan dengan hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting pada tahun 2020 bertajuk "Sikap Publik atas Isu Kebangkitan PKI yang melibatkan 1.203 responden berusia 17 tahun ke atas.
Ditemukan sebanyak 14% masyarakat memercayai isu tersebut dan 22% tidak percaya.
Dari persentase responden yang memercayai isu itu, sebanyak 79% di antaranya menganggap kebangkitan PKI sebagai ancaman.
YPKP tantang Gatot Nurmantyo buktikan ucapannya
Ketua Yayasan Penelitian Korban Pembunuhan 1965/1966, Bedjo Untung menyebut apa yang disampaikan bekas jenderal Gatot Nurmantyo bahwa "keturunan dan pendukung PKI telah menjelma menjadi komunis gaya baru yang akan menguasai Indonesia dengan mengganti Pancasila" sebagai ucapan yang tidak masuk akal.
"Itu adalah hoaks, kebohongan," ujar Bedjo Untung kepada BBC News Indonesia.