MAKI Dukung Novel Baswedan Cs Diangkat jadi ASN Polri

Koordinator Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman
Sumber :
  • VIVA/Edwin Firdaus

VIVA – Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI), mendukung rencana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, untuk mengangkat 56 pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang bakal dipecat dengan hormat pada 30 September 2021, menjadi anak buahnya. Listyo mengklaim telah berkomunikasi dengan Presiden Jokowi dan telah disetujui.

Putusan MK soal Hukuman bagi Aparat Tak Netral dalam Pilkada Kurang Berefek Jera, Kata Akademisi

"Saya memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada Kapolri yang justru akan merekrut 56 orang yang dianggap tidak lolos tes wawasan kebangsaan (TWK)," kata Koordinator MAKI Boyamin Saiman, kepada awak media, Selasa 28 September 2021.

Boyamin menyebut, langkah Listyo merupakan bagian dari penghormatan kepada pegawai. Dia yakin Listyo mempunyai pemikiran yang matang sebelum berencana menarik pegawai KPK yang akan dipecat tersebut.

Perbedaan Data Kerugian Lingkungan Kasus Korupsi Tata Niaga Timah Sorot Perhatian di Persidangan

"Saya kira ini bentuk penghargaan Kapolri karena sebenarnya orang-orang 56 telah bersedia jadi aparatur sipil negara (ASN) itu kan bentuk pengorbanan. Jadi dulu pegawai KPK yang independen tapi ini bentuk pengorbanan, saya kira Kapolri melihatnya dari sisi itu," jelasnya.

Boyamin tidak memandang upaya Listyo menarik pegawai yang dipecat, hanya sekadar pemberian pekerjaan semata. Menurutnya, para pegawai itu bisa tetap memberantas korupsi di Indonesia dengan naungan Korps Bhayangkara.

Harusnya Bertugas Perangi Judi Online, Pegawai Komdigi Justru Jadi Bandar dan Cegah Situs-situs agar Tak Terblokir

Kendati begitu, MAKI menyadari bahwa pegawai-pegawai KPK seperti Novel Baswedan Cs, tidak dapat dipaksakan menerima tawaran Listyo. Menurut Boyamin, penerimaan maupun penolakan tawaran itu hak mereka.

"Kalau saran saya ya diterima, karena ini bentuk penghargaan dan justru bisa mebedol deso kepada Dittipikor Mabes Polri Bareskrim dan itu akan memperkuat Mabes Polri dalam melakukan pemberantasan korupsi," imbuhnya.

[dok. Humas Brimob Polri]

Brimob Siapkan 5 Ha Lahan di Karawang Timur Dukung Program Ketahanan Pangan

Brimob Polri, menghidupkan lahan tidur untuk dijadikan lahan produktif di Resimen IV Paspelopor Korbrimob Polri, Karawang Timur, Jawa Barat. Ini program ketahanan pangan.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024