Viral Satpol PP Bogor Cekik Pedagang Asongan Saat Penertiban

viral anggota Satpol PP cekik pedagang asongan.
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Aksi kasar seorang Satpol PP Kabupaten Bogor yang mencekik seorang pedagang kaki lima yang menolak ditertibkan viral di media sosial. Kejadian tersebut terjadi saat penertiban PKL di Stadion Pakan Sari Cibinong, Bogor, Jawa Barat Sabtu 18 September 2021.

Detik-Detik Suami di Cipayung Jedotkan Istri Berkali-Kali ke Tembok

Dari video berdurasi 9 detik itu tampak seorang anggota Satpol PP hendak membawa dagangan seorang ibu-ibu PKL yang berjualan kopi. Terjadi adu mulut lantaran pedagang menolak untuk ditertibkan. 

"Jangan bawa kemana-mana. Jangan sampai (termos) gue banting nih," kata seorang pedagang ibu paruh baya. 

Penampakan Kadisperindagkop Halbar Berbaju Oranye usai Aniaya Pendemo

“Banting aja,” kata anggota Satpol PP itu dengan membentak si ibu. 

Di saat bersamaan, seorang anak muda yang merupakan anaknya berusaha melerai dan membela si ibu agar anggota Satpol PP tidak bertindak kasar. 

Gus Miftah Dituding Playing Victim Usai Ceramah Lagi, Netizen: Lo yang Bertingkah, Tapi Lo yang Tersakiti

“Bang lu jangan songong sama orang tua gua,” kata si pria. 

Mendengar itu, anggota Satpol PP tersebut justru langsung mencekik si pria itu sampai tubuhnya terdorong. Dikonfirmasi mengenai aksi Satpol PP ini, Sekertaris Satpol PP Kabupaten Bogor Iman Budiana membenarkan peristiwa tersebut.

“Video viral itu ya di tiktok. Informasi dari pimpinan Dantonnya itu pedagang itu sudah beberapa kali dilakukan pengusiran akan tetapi pedagang itu tidak mengindahkan, beberapa kali ditindak dia selalu melawan, kemudian sebetulnya itu (video) dalam tiktok itu tidak utuh. Jadi bukan hari ini kemarin sore,” katanya, Minggu 19 September 2021. 

Iman menjelaskan peristiwa itu terjadi akibat pedagang tidak kooperatif saat ditertibkan untuk tidak berjualan di area stadion pakan sari. 

“Tidak mungkin ada asap kalau tidak ada api. Mereka sudah dari subuh pagi mungkin ya, mengamankan di sana, cape, begitu ada yang menyulut seperti itu pasti lah yang namannya juga manusia bukan malaikat,” jelasnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya