Ganjar: Tidak Boleh Pembelajaran Tatap Muka, Kalau Nekat Kita Tutup

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Sumber :
  • Teguh Joko Sutrisno/ tvOne.

VIVA - Meski sebagian daerah di Jawa Tengah sudah berstatus level 3 maupun 2, namun Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo belum mengizinkan sekolah menggelar pembelajaran tatap muka (PTM). Ia menegaskan kembali kalau pelaksanaan PTM saat ini hanya sebatas uji coba dan harus izin pada pemerintah melalui dinas terkait.

Hal itu disampaikannya terkait sekolah yang nekat mau menggelar PTM salah satunya SMK Batik 2 Surakarta. Sebelumnya diberitakan, SMK tersebut akan melakukan PTM hari ini, Senin, 23 Agustus 2021.

“Enggak boleh. Apalagi kalau SMK dengan kewenangan kita dan biasanya mereka tidak izin. Jangan dulu, kalau tidak kita tutup nanti,” tegasnya.

Aturan pelaksanaan uji coba PTM, lanjutnya, sudah diketahui banyak pihak karena Jateng sudah pernah melakukannya. Sekolah yang nekat menggelar PTM justru membahayakan.

"Yang mau melakukan tatap muka lapor dulu ke kita. Seringkali memang mereka nekat tidak lapor merasa dirinya bisa dan sebagainya. Itu yang bahaya,” katanya.

Baca juga: Tambahan Vaksin Tak Signifikan, Ganjar Akui Target Sulit Dicapai

Masyarakat juga diminta aktif melaporkan jika menemukan sekolah yang nekat menggelar PTM. Sehingga, tambah Ganjar, pihaknya bisa menurunkan tim untuk pengecekan.

"Kalau mereka izin dulu, sistem kontrol itu kan akan lebih baik. Nanti kita saling bantu, saling lihat dan seterusnya. Maka, masyarakat kita minta untuk membantu melaporkan. Ketika kemudian nanti ada laporan masyarakat kita akan turunkan tim dengan cepat. Harus izin," tegas Ganjar.

9,1 Juta Pemudik Diprediksi Masuk Jateng saat Libur Natal dan Tahun Baru

Sementara itu, SMK Batik 2 Surakarta yang semula akan melakukan PTM, kini membatalkan niatnya. Dalam surat pemberitahuan, pelaksanaan PTM sekolah itu semula akan dilangsungkan Senin, 23 Agustus 2021, hari ini.

Pembatalan sendiri ditulis secara resmi oleh pihak sekolah, dalam surat pemberitahuan SMK Batik 2 Surakarta tertanggal 21 Agustus 2021.

Kepala BMKG Sebut Eskalasi Cuaca Ekstrem di Jateng Menguat, Waspada Potensi Bencana!

Pada surat tercantum bahwa pembatalan PTM berdasarkan anjuran dari Pemprov Jateng melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan Cabang Dinas Pendidikan Cabang VII Provinsi Jawa Tengah belum mengijinkan sekolah untuk melakukan PTM.

Laporan: Teguh Joko Sutrisno/ tvOne

Presiden Prabowo Lempar Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
Presiden RI ke-7 Joko Widodo di Desa Peron, Limbangan Kendal Jawa Tengah

Jokowi Kagum Lihat Produk Alpukat dan Gula Aren saat Kunjungi Desa Peron

Presiden RI ke-7 Joko Widodo mengungkapkan kekagumannya saat mengunjungi Desa Peron, Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal Jawa Tengah. Yakni potensi alpukat dan gula aren

img_title
VIVA.co.id
27 Desember 2024