Eks TKN Jokowi-Maruf Usman Kansong Dilantik Jadi Dirjen Kominfo

Mantan TKN Jokowi-Maruf, Usman Kansong Jadi Dirjen IKP Kominfo
Sumber :
  • Youtube Kominfo

VIVA – Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G Plate resmi melantik Usman Kansong sebagai Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Usman Kansong adalah mantan Direktur Komunikasi Politik Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pemilu Presiden 2019 lalu.

Meutya Hafid: Kominfo Berubah Nama Jadi Komdigi

Usman Kansong sebelumnya diambil sumpah dan jabatan sebagai Dirjen IKP dipimpin Menkominfo Johnny G Plate. 

"Demi Allah saya bersumpah. Bahwa saya akan setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah RI, serta akan menjalankan peraturan perundangan-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara," kata Usman Kansong saat membacakan sumpah jabatan Dirjen IKP yang disiarkan di Youtube Kominfo, Selasa, 10 Agustus 2021.

Budi Arie Sebut Kominfo Kasih 5 Buku Kenang-kenangan ke Jokowi

Dalam sumpahnya, mantan Direktur Pemberitaan Media Indonesia itu juga bersumpah akan bekerja dengan menjunjung tinggi moral dan etika, serta bekerja dengan penuh tanggungjawab. 

"Bahwa saya, akan menjaga integritas dan tidak menyalahgunakan kewenangan serta menghindarkan diri dari perbuatan tercela," ujarnya.

Budi Arie Hajar Akun Sosmed Katak Bhizer yang Promosikan Judi Online

Usai pelantikan, Menkominfo mengucapkan selamat kepada Usman Kansong telah resmi menjabat Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kemenkominfo. Ia berharap Usman dapat bekerja bersama dengan sebaik-baiknya 

"Saya mengucapkan selamat bergabung di keluarga besar Kominfo kepada Pak Usman, sebagai Direktur Jenderal IKP yang baru," kata Menkominfo Johnny G Plate.

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi

Jika Terbukti Terlibat Judi Online Kominfo, Budi Arie Siap Mundur dari Jabatan Menteri

Budi Arie Setiadi menyatakan kesiapannya untuk mundur dari jabatan Menteri Koperasi dan UKM jika terbukti terlibat dalam kasus judi online Kominfo.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024