Asyik Berenang di Sungai Belawan, Bocah Usia 12 Tahun Tewas Tenggelam

Tim SAR melakukan pencarian tengelamnya bocah di Sumatera Utara.
Sumber :
  • Putra Nasution/VIVA.

VIVA – Seorang bocah berusia 12 tahun, bernama Rendi tewas hanyut saat berenang bersama teman-temannya di Sungai Belawan, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Peristiwa itu terjadi Jumat sore, 30 Juli 2021, sekitar pukul 15.00 WIB.

Debat Pilgub Sumut Ricuh, Edy Rahmayadi Mengaku Kena Lemparan Botol

Korban bersama ketiga temannya itu, merupakan warga Perumahan Sri Gunting Blok 24 No 59 Dusun 1A Desa Sei Beras Sekata Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Mereka berenang di sungai Belawan itu.

"Namun sesaat setelah mandi-mandi rekan-rekan korban tidak melihat keberadaan korban sehingga diduga korban hanyut terbawa arus sungai," sebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Medan, Toto Mulyono, Minggu, 1 Agustus 2021.

Tim Edy Rahmayadi-Bobby Nasution Klaim Kena Lemparan Pendukung, Saling Lapor ke Polisi

Kemudian, rekan korban melaporkan terjadi itu, kepada perangkat desa. Selanjutnya, tim Pencarian dan Pertolongan menerjunkan tim untuk proses pencarian dan evakuasi korban.

Baca juga: Ribuan Karyawan Dirumahkan, Ini Penjelasan Lengkap Lion Air

Tinjau Lokasi Longsor di Tangerang, BBWS: Penyebab Pasti Akan Dikaji Dulu

"Begitu mendapat informasi tersebut, saya langsung memerintahkan Kepala siaga untuk memimpin persiapan pergerakan personil," ungkap Toto.

Setelah proses pencarian dengan menelusuri sungai Belawan. Akhirnya, jasad Rendi ditemukan jarak 25 kilometer dari lokasi korban berenang bersama rekannya, Minggu siang, 1 Agustus 2021, sekitar pukul 11.22 WIB. 

"Korban pertama kali ditemukan terdampar di pinggir sungai oleh warga. Saat penemuan tim masih melakukan pencarian di hulu sungai, kemungkinan dikarenakan hujan tadi malam menyebabkan korban tersapu arus sungai cukup jauh," tutur Toto.

Kemudian, tim gabungan dari SAR dan Polsek Sunggal mengevakuasi jasad korban dan menyerahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan dan dikebumikan. 

"Selanjutnya, tim yg menerima informasi penemuan tersebut langsung menuju lokasi dan mengevakuasi korban selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga. Seluruh unsur yang terlibat mengucapkan turut berduka cita utk keluarga yang ditinggalkan, semoga almarhum diterima di sisi-Nya," sebut Toto.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya