Serbuan Vaksin, Wagub Emil Dardak Puji Kolaborasi TNI dan SIER

Wagub Jatim Emil Dardak meninjau kegiatan serbuan vaksin di PT SIER Surabaya.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Nur Faishal (Surabaya)

VIVA – Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur Emil Elestianto Dardak memberikan pujian kepada PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER) Kota Surabaya dan Komando Distrik Militer 0831/Surabaya Timur yang telah sukses melaksanakan vaksinasi massal dengan lancar, tertib dan tidak terjadi kerumunan. 

Kasus DBD Melonjak, Ahli: 50 Persen Kematian Usia 5-14 Tahun

Menurut Emil, sorotan terhadap pelaksanaan vaksinasi massal yang menimbulkan kerumuman dapat dihindari dengan baik oleh PT SIER dan Kodim 0831/Surabaya Timur dengan perencanaan yang baik. Tempat penyelenggaraan yang representatif, luas dan fasilitasnya sangat memadai. Begitu pula jumlah tenaga kesehatan cukup banyak.

“Saya memberikan apresiasi kepada PT SIER, tenaga kesehatan Rumkitban DKT Gubeng Pojok dan Kodim 0831/Surabaya Timur serta tenant yang ada di kawasan industri SIER. Vaksinasinya berjalan lancar, tertib dan yang paling penting tidak terjadi kerumunan," kata Emil dalam keterangan tertulis diterima pada Jumat, 23 Juli 2021.

Bio Farma Raih Kontrak Ekspor Vaksin Rp 1,4 Triliun, Erick Thohir Dorong Produksi

Suami dari Arumi Bachsin itu menuturkan, COVID-19 adalah masalah bersama. Karena itu, kepedulian badan usaha sangat penting. "Pemerintah telah bekerja sangat keras. Bahkan semua unit sekarang melakukan penanganan COVID-19. Peran dari semua pihak itu memang sangat dibutuhkan saat ini," katanya.

Direktur Operasi PT SIER, Didik Prasetiyono mengatakan, vaksinasi massal ini bisa berjalan lancar berkat pendampingan pendaftaran online dan pembagian kuota setiap jam yang dipatuhi secara tertib oleh peserta vaksinasi pengelola kawasan industri di Rungkut Surabaya.

Vaksin HFMD Sudah Ada, Berapa Efikasinya untuk Cegah HFMD atau Flu Singapura?

Kunci pelaksanaan vaksinasi di SIER bisa berjalan lancar, kata Didik, adalah adanya pendaftaran online dan pengaturan jam kuota. Namun, tidak semua warga familiar dengan sistem pendaftaran online, apalagi yang sepuh-sepuh. Beruntung ada relawan vaksin sehingga kendala itu bisa tertangani. 

“Program serbuan vaksin ini program vaksinasi gratis pemerintah lewat jalur TNI. Pelaksanaan di Kawasan Industri SIER ini untuk pekerja, pedagang kaki lima di sekitar kawasan industri, dan juga untuk warga sekitar Rungkut. Antusiasme sangat tinggi, kita beri pendampingan untuk pengisian formulir, dari total 2.700 dosis vaksin Sinovac yang diberikan semua alhamdulillah berlangsung lancar," ujar Didik. 

Sementara itu, salah seorang peserta vaksin, Umi Azizah mengaku, pelaksanaan vaksin di PT SIER sangat cepat dan tidak perlu antre lama. Salah seorang pekerja di PT Asti Indograph yang bergerak di bidang printing dan packaging itu mengaku hanya membutuhkan waktu kurang dari 10 menit untuk di vaksin.
 

Pembagian Masker Gratis untuk Anak Sekolah. Foto ilustrasi.

Kasus KLB Meningkat di Kalangan Anak Sekolah, IDAI Ingatkan Pentingnya Vaksinasi

Dalam beberapa bulan terakhir, telah terjadi peningkatan kasus Kejadian Luar Biasa (KLB) penyakit di kalangan anak-anak di sekolah dan asrama.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024