Pemerintah Buru 3 Jenis Obat Pasien COVID-19 ini ke Banyak Negara

Ilustrasi obat Remdesivir
Sumber :
  • Twitter

VIVA – Pemerintah terus mencari obat-obatan bagi pasien COVID-19. Bahkan terbaru, obat- obatan itu akan diimpor dari luar negeri. Disebutkan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, rencananya obat-obatan itu didatangkan dari Pakistan, India, dan China berupa Remdesvir.

Brutal! Pengendara Mobil SUV Ini Tabrak Anak SD dan Orang Tua di China

"Obat Remdesivir yang kami impor dari India, Pakistan dan Tiongkok. Sekarang solusinya sudah dinegosiasi ibu Menlu (Retno Marsudi-Red) dibantu agar India bisa membuka kembali karena ekspornya dan sudah boleh masuk 50 ribu vial minggu ini dan nanti bertahap 50 ribu setiap minggu,” ujar Budi, Jumat 16 Juli 2021.

Untuk mendapatkan obat-obatan ini Menteri Luar Negeri Retno Marsudi sudah menjajaki komunikasi dengan berbagai negara. Komunikasi intensi itu dilakukan mengingat suplai obat COVID-19 di dunia juga ketat.

China Sebut Veto AS atas Resolusi Gencatan Senjata Gaza Dorong Palestina ke Kegelapan

"Kita mencari beberapa alternatif obat yang mirip dengan produk Actemra ini dari Amerika Serikat karena kebetulan Amerika Serikat saat gelombang pertama dan kedua memiliki stok obat yang cukup banyak. Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita bisa membawa ke Indonesia obat alternatif yang mirip Actemra,” kata eks bos Bank Mandiri itu.

"Kami juga sudah bicara dengan CEO Roche (perusahaan farmasi Swiss) dan memang diakui ada global suplai yang ketat,” papar Budi.

Raksasa Elektronik China Ini Ubah Cara Pelanggan Menikmati Dingin

Obat lainnya yang rencananya juga tengah dicari adalah Gammaraas dari China. Obat terapi COVID itu sebetulnya sudah didatangkan dengan jumlah 30 ribu vial. Sekadar diketahui obat itu punya khasiat untuk antibodi.

"Kita butuh lebih banyak dan dibantu Kementerian Luar Negeri kita terus melakukan lobi-lobi dengan pemerintah China. Jadi 3 obat impor itu yang terus kita kejar agar bisa memenuhi kebutuhan di dalam negeri," kata dia lagi.

Bendera China.

China: Veto AS atas Rancangan Resolusi DK PBB untuk Gaza Tunjukkan Standar Ganda

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri mengatakan tindakan AS yang kembali mengajukan veto atas rancangan resolusi DK PBB atas Gaza kembali menunjukkan standar ganda AS.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024