Gubernur Aceh Sembuh dari COVID-19 Setelah 27 Hari Positif

Gubernur Aceh Nova Iriansyah
Sumber :
  • Dani Randi/Aceh.

VIVA – Gubernur Aceh Nova Iriansyah dinyatakan telah sembuh dari COVID-19, berdasarkan hasil swab PCR terbaru yang keluar Minggu malam, 27 Juni 2021, dengan hasil negatif.

Kepastian Nova Iriansyah telah sembuh didapatkan berdasarkan hasil uji swab. Tes itu dilakukan tim medis yang selama ini menangani perawatan Gubernur Nova.

“Hasil swab terbaru menunjukkan Gubernur telah negatif COVID-19,” kata Juru Bicara COVID-19 Aceh, Saifullah Abdulgani, Senin, 28 Juni 2021.

Gubernur Nova telah menjalani perawatan secara mandiri sejak terkonfirmasi positif COVID-19 berdasarkan hasil swab PCR pada Senin, 31 Mei 2021, atau setelah 27 hari terkonfirmasi positif.

Sejak saat itu, secara berkala pengujian sampel swab terus dilakukan untuk memantau perkembangan kesehatan gubernur.

Pengujian pertama dilakukan empat hari sejak gubernur terkonfirmasi positif COVID-19, yaitu tanggal 4 Juni. Namun hasilnya menunjukkan Gubernur masih positif COVID-19.

Gubernur kemudian melanjutkan isolasi mandiri dan kembali melakukan pemeriksaan pada Senin, 14 Juni 2021 dan hasilnya juga masih terkonfirmasi positif COVID-19.

Selanjutnya, pada Senin, 21 Juni 2021, tim medis kembali melakukan uji swab terhadap Gubernur Nova dan hasilnya masih terkonfirmasi positif COVID-19. Hasil swab terbaru Gubernur Nova Iriansyah keluar Minggu, 27 Juni 2021 dan sudah negatif COVID-19. 

INFOGRAFIK: PBB Puji Keberhasilan Indonesia Atasi Covid-19

Setelah 27 hari terkonfirmasi positif, kini Gubernur Nova dinyatakan sembuh.

Sementara itu, kasus positif COVID-19 di Aceh secara kumulatif hingga Minggu, 27 Juni 2021 sudah mencapai 18.906. Dengan rincian, 14.391 sembuh, 3.743 dalam perawatan dan 772 meninggal dunia.
 

'Mainan' di Rutan KPK, Cabup Pekalongan Dilempar Tongkat dan Asal-usul COVID-19
Virus Corona atau Covid-19.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Indonesia once faced the challenges of the Covid-19 pandemic. As part of an effort to provide early prevention it, can be done by an app.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024