Plh Gubernur Papua, Kemendagri Ingin Pelayanan Publik Lancar

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri, Benni Irwan
Sumber :
  • VIVA/ Aman Hasibuan

VIVA – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menunjuk Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Dance Yulian Flassy, sebagai Pelaksana Harian (Plh) Gubernur Papua. Kemendagri ingin memastikan pemerintahan dan pelayanan publik berjalan lancar di provinsi tersebut.

“Pemerintah pusat dan pemerintah daerah provinsi mempunyai semangat yang sama untuk memastikan agar penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan sekaligus pelayanan publik di Provinsi Papua berjalan dengan sebaik-baiknya,” kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri Benni Irwan di Swiss Bell Hotel Jayapura, Provinsi Papua, Minggu, 27 Juni 2021.

Lebih lanjut, Benni menjelaskan, penunjukan Plh Gubernur tersebut merupakan upaya untuk mempercepat penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Tahun 2021, yang dialokasikan dalam 7 (tujuh) bidang pembangunan. Yakni pendidikan, kesehatan, pertanian, lingkungan hidup, pembangunan jalan, hingga irigasi. 

Baca juga: HUT Bhayangkara, Kapolsek Ini Gotong 25 Kg Beras ke Warga Miskin

Sebab, dalam proses penyalurannya, terdapat beberapa dokumen yang belum bisa dilengkapi oleh Pemerintah Provinsi Papua, yakni dokumen yang harus ditandatangani oleh kepala daerah. 

Padahal, sebagaimana diketahui, Gubernur Papua Lukas Enembe saat ini tengah dirawat untuk memulihkan kondisi kesehatannya. Sementara kursi wakil gubernur masih kosong, setelah wafatnya Klemen Tinal bulan lalu. 

“Jadi, pemerintah daerah, dalam hal ini mendorong percepatan untuk pemenuhan dokumen-dokumen persyaratan penyaluran tadi. Nah ini yang kita dorong, dengan semangat yang sama antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah,” ujarnya. 

Ia pun menekankan, pemerintah pusat dan pemerintah daerah Papua, sama-sama memiliki semangat untuk melanjutkan pembangunan. Terutama dalam pemanfaatan dana alokasi khusus fisik yang jumlahnya sangat besar dan dapat dimanfaatkan bagi kesejahteraan masyarakat. Diharapkannya, penyaluran DAK Fisik tersebut dapat segera dimanfaatkan untuk kebutuhan masyarakat di seluruh wilayah yang ada di Provinsi Papua. 

KPK Duga Amplop Serangan Fajar Gubernur Bengkulu Sudah Tersebar

Untuk itu, ia berharap, kunjungan kerjanya secara langsung ke Papua tersebut dapat menyelesaikan kesalahpahaman dan mengakhiri polemik yang terjadi. 

“Kita berharap setelah penjelasan ini, kita bisa melaksanakan tugas-tugas dengan sebaik-baiknya. Kedepan, jangan ada lagi persoalan karena kurang samanya pemahaman,” katanya. 

Calon Gubernur Ini Ditangkap KPK, Jangan Kaget Lihat Koleksi Mobil Mewahnya

Dalam kesempatan itu, Benni juga mengajak semua pihak untuk mendoakan kesembuhan Gubernur Papua Lukas Enembe. Sehingga dapat melanjutkan kepemimpinannya hingga akhir masa jabatan, dengan dukungan seluruh Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan seluruh lapisan masyarakat. 

Gedung KPU (Komisi Pemilihan Umum)

Catat! Ini Jadwal Resmi Pengumuman Hasil Pilkada 2024 oleh KPU

Pemilihan kepala daera (Pilkada) 2024 telah digelar secara serentak di Tanah Air. Banyak masyarakat yang menunggu kapan jadwal resmi pengumuman hasil Pilkada 2024 KPU?

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024