500 Rumah di Kabupaten Bandung Terdampak Banjir akibat Tanggul Jebol

Banjir merendam sejumlah permukiman warga dan jalan akibat tanggul jebol di Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu, 2 Juni 2021.
Sumber :
  • ANTARA

VIVA – Sebanyak 500 rumah warga terendam banjir di Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, akibat tanggul Sungai Cisunggalah jebol setelah turunnya hujan dengan intensitas tinggi.

Respon Kalem Nikita Mirzani saat Fitri Salhuteru Sebut Rumahnya Banjir

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Bandung Hendra Hidayat, Rabu sore, 2 Juni 2021, mengatakan banjir itu terjadi di RW 1 dan RW 2 Desa Panyadap, Kecamatan Solokan Jeruk. Dari peristiwa itu, ada sekitar 1.762 jiwa yang terdampak.

"Itu info sementara, ada 20 rusak ringan dan 9 rumah rusak berat," katanya.

Terobos Banjir, Remaja Perempuan di Sumbawa Barat Hanyut Terbawa Arus Sungai

Selain itu, ada dua orang yang mengalami luka akibat peristiwa itu dan semuanya dirawat di rumah sakit setempat.

BPBD Kabupaten Bandung, katanya, telah melakukan assesment dan berkoordinasi dengan pihak desa untuk menangani tanggul itu.

Kunjungi Warga Terdampak Banjir, Menteri LH Bakal Evaluasi Penanganan Banjir di Ponorogo

Para warga membuat tanggul sementara dengan karung pasir serta bambu untuk menahan air dari sungai agar tak kembali meluap ke permukiman warga. Namun sebagian besar warga belum bisa beraktivitas di rumahnya bahkan banyak rumah warga yang tertimbun tanah.

Berdasarkan pantauan terakhir, ketinggian air di kawasan itu masih 40 sentimeter. Kini kendaraan sudah kembali bisa melalui kawasan itu meski harus menerobos banjir. (ant)

Penampakan banjir setinggi lutut orang dewasa di Kabupaten Hulu Sungai Utara

Berstatus Siaga, Ribuan Rumah Milik Warga Hulu Sungai Utara Kalsel Terendam Banjir

Kondisi sungai di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSU), Kalimantan Selatan, yang meluap mengakibatkan ribuan rumah warga terendam banjir.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025