Buru Kelompok Ali Kalora, Polri: Lokasinya Tak Seenak di Pasar

Brigjen Rusdi Hartono, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Rusdi Hartono mengatakan Tim Satgas Madago Raya masih terus memburu kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora di Poso, Sulawesi Tengah.

Menurut dia, Polri tentu melakukan evaluasi atas pergerakan Tim Satgas Madago Raya untuk mengejar kelompok Ali Kalora yang masih buron sekitar sembilan orang. Apalagi, mereka kembali berulang membunuh dua orang petani di Poso.

“Yang jelas, kegiatan-kegiatan MIT melaksanakan kegiatan hukum di sana masih berjalan,” kata Rusdi di Mabes Polri pada Selasa, 18 Mei 2021.

Ia mengatakan Tim Satgas Madago Raya sudah mengidentifikaai lokasi kelompok Ali Kalora, namun memang memerlukan waktu mengingat medannya tidak semudah seperti di Ibu Kota.

“Sudah (teridentifikasi), hanya memang lokasi di sana kalau ke sana ya repot juga. Enggak kayak di pasar raya enak. Ini kan pegunungan,” ujarnya.

Jadi, kata dia, memang membutuhkan sumber daya yang besar. Artinya, fisik personel Satgas Madago Raya maupun logistik peralatannya yang cukup besar. Apalagi, mereka kelompok Ali Kalora juga bergerak terus tidak berdiam di satu tempat.

“Enggak mungkin diam di sini saja, mereka kan makhluk hidup juga. Mereka bergerak terus,” jelas dia.

Sebelumnya diberitakan, Kabid Humas Polda Sulawesi Tengah, Kombes Didik Supranoto mengatakan kelompok MIT Poso diduga melakukan pembunuhan terhadap dua warga Desa Kalimago, Kecamatan Lore Timur, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.

7 Orang Diduga Terlibat TPPO ke Kamboja Ditangkap, Begini Modus Pelaku

Informasi yang diterima dua warga tersebut yakni Papa Dewi dan Nenek Ubad yang bekerja sebagai petani di desa itu  ditemukan tewas Senin, 10 Mei pagi sekitar pukul 08.00 Wita. Dua korban ditemukan dengan kondisi luka di bagian leher.

“Diperkirakan pelakunya adalah kelompok MIT karena saksi mengatakan pada saat datang ada yang dikenal, salah satunya DPO MIT yaitu Qatar,” jelas Didik.

Lebih dari 100 Ribu Personel Gabungan Dikerahkan Saat Operasi Lilin 2024

Saat ini Tim Satgas Madago Raya, TNI dan Polri masih melakukan penyisiran terhadap pelaku. Sementara warga lainnya yang berada di Desa Kalimago dalam keadaan tenang mengingat lokasi kejadian dengan pemukiman terbilang jauh. “Kejadian itu ada di perkebunan,” ujarnya.

Baca juga: Jenderal Sigit Perpanjang Operasi Buru Anak Buah Ali Kalora

Polri Dinilai Telah Tangani Kasus Agus Buntung Secara Inklusif dan Partisipatif 
Juru Bicara Operasi Lilin 2024, Komisaris Besar Polisi Syamsu Ridwan.

Baru 2 Hari Operasi Lilin, 182 Kecelakaan Terjadi 34 Jiwa Melayang

Ratusan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) terjadi hari kedua Operasi Lilin 2024. Hal itu diungkap Juru Bicara Operasi Lilin 2024, Komisaris Besar Polisi Syamsu Ridwan.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024