Harta Bos Kimia Farma Diagnostika yang Dipecat Capai Rp3,1 Miliar

Direktur Utama Kimia Farma  Diagnostika, Adil Fadilah Bulqini.
Sumber :
  • Twitter

VIVA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengambil langkah tegas untuk memecat seluruh direksi Kimia Farma  Diagnostika (KFD), termasuk Direktur Utama Adil Fadilah Bulqini. Langkah ini sebagai tindak lanjut atas kasus antigen bekas yang terjadi di Bandara Kualanamu, beberapa waktu lalu.

Setoran Dividen BUMN Sudah Capai Target 100 Persen, Ini 10 Perusahaan Penyumbang Terbesar

Penelusuran VIVA, Adil Fadilah Bulqini ditunjuk sebagai orang nomor satu di perusahaan tersebut pada 12 Maret 2015 dalam rapat umum pemegang saham (RUPS).

Adil Fadilah Bulqini merupakan seorang apoteker jebolan Universitas Padjadjaran Bandung. Sementara gelar magisternya didapatkan pada 2012.

Sinergi atau Persaingan? Pembentukan Danantara dan Posisi Kementerian BUMN di Masa Depan

Sebagai seorang pejabat, Adil Bulqini wajib melaporkan hartanya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Berdasar LHKPN, jumlah harta kekayaan Adil mencapai Rp3.139.204.874 per 3 Februari 2021.

Asetnya berupa satu bidang tanah dan bangunan mendominasi sebagian harta kekayaan milik Adil Fadilah Bulqini, yaitu Rp1,7 miliar.

Erick Thohir Tunjuk Maya Watono Jadi Direktur Utama InJourney

Selanjutnya, ia memiliki aset berupa harta bergerak lainnya Rp72.250.000, kas dan setara kas Rp555.954.874, serta harta lainnya Rp508.500.000.

Aset lain yang dimiliki Adil Fadilah Bulqini yakni dua unit mobil dan satu unit motor senilai Rp302.500.000.

Harta bergerak lainnya senilai Rp72.250.000 dan Dia juga tercatat punya Kas dan Setara Kas Rp555.954.874 dan Rp508.500.000. Sehingga total harta Fadilah Bulqini mencapi Rp3.139.204.874

Direktur Utama IDSurvey, Arisudono Soerono

Cara BKI Bangun Kesinambungan Bisnis dengan Mitra Kerja hingga Pelanggan

PT BKI sebagai Lead Holding BUMN Jasa Survei, IDSurvey terus mempererat hubungan dan meningkatkan kerja sama dengan pelanggan dan mitra kerja Perusahaan.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024