Ganjar Semprot Pengelola Wisata yang Biarkan Pengunjung Tak Bermasker

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo cek beberapa tempat wisata jelang Lebaran.
Sumber :
  • tvOne/ Teguh Joko Sutrisno (Semarang)

VIVA – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta, semua pengelola tempat wisata yang buka saat lebaran benar-benar patuh terhadap protokol kesehatan. Maksimal pengunjung dibatasi hanya 30 persen dan tidak boleh melebihi aturan.

BI: Penjualan Eceran Oktober 2024 Tumbuh Ditopang Barang Budaya dan Rekreasi

"Kalau yang buka, maksimal pengunjung 30 persen. Saya sarankan selalu ada pengelola yang patroli sehingga mengingatkan agar pengunjung ketat dengan protokol kesehatan," kata Ganjar saat mengecek tempat wisata Lembah Gunung Madu, Boyolali, Selasa, 11 Mei 2021.

Saat memasuki objek wisata tersebut Ganjar terlihat kecewa. Pengelola pun kena semprot. Ganjar mengkritik pengelola tempat wisata yang masih saja menyepelekan protokol kesehatan. Seperti pengunjung yang dibiarkan saja meski melepas masker. Begitu juga di tempat parkir, ia melihat tukang parkir ngobrol bersama tanpa memakai masker.

Komitmen Bangun Pulau Sebesi, Egi-Syaiful Fokus 3 Bidang Ini

"Mereka ndak pakai masker, kumpul-kumpul tidak berjarak. Tadi di dalam juga ada wisatawan yang tidak pakai masker. Jadi itulah pentingnya petugas yang patroli, tentu karena ini wisata maka mengingatkannya dengan cara yang baik," katanya. 

Kena semprot Ganjar, pengelola tempat wisata pun berjanji akan memperbaiki dengan pengetatan protokol kesehatan. 

Viral Preman Palak Pengunjung di Objek Wisata Sidamanik dengan Modus Parkir, Polisi Bekuk Pelaku

"Temuan adanya tukang parkir dan pengunjung yang tidak memakai masker akan menjadi bahan evaluasi. Nanti akan kami ketatkan lagi. Kami kencengin soal disiplin protokol kesehatan bagi karyawan dan pengunjung," kata Sutrisno, pengelola objek wisata Lembah Gunung Madu.

Laporan Teguh Joko Sutrisno (tvOne/ Semarang, Jateng)
 

Calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany

Begini Cara Airin-Ade Integrasikan Wisata Pantai hingga Tahura di Banten

Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Banten Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi punya perhatian khusus terhadap terhadap industri pariwisata.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024