Cak Imin Capres 2024, PKB: Tunggu Kejutan di Munas Alim Ulama
- ANTARA FOTO
VIVA - Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa akan menggelar kegiatan Munas Alim Ulama dan Musyawarah Kerja Nasional 2021 yang akan berlangsung di Hotel Indonesia Kempinsky Jakarta, dan secara virtual di Jakarta, Kamis, 8 April 2021.
Salah satu agendanya tidak menutup kemungkinan membahas masalah sikap politik dalam pesta demokrasi pemilihan presiden 2024 nanti.
"Pasti dibahas. Nanti kami bahas besok," kata Ketua DPP PKB, Faisol Riza, di kantor PKB Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat, Rabu, 7 April 2021.
Baca juga: Munas Alim Ulama dan Mukernas PKB Digelar Besok, Ini yang Disoroti
Namun, ia masih merahasiakan apakah Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, atau yang akrab biasa Cak Imin itu akan diputuskan maju dalam pilpres mendatang atau tidak. Sebab, masalah tersebut masih rahasia dan menunggu kejutan acara Mukernas dan Munas Alim Ulama tersebut.
"Tetapi kita belum tahu kejutan-kejutan yang muncul mukernas besok karena masing-masing wilayah DPW, memiliki pikiran-pikiran yang akan disampaikan DPP," katanya.
Sebab, Faisol sendiri tak bisa melangkahi dalam keputusan Mukernas yang akan dibahas besok bersama seluruh kader PKB dan ulama.
"Presiden Jokowi direncanakan akan membuka secara langsung Munas Alim Ulama dan Mukernas PKB ini, dan akan disiarkan secara virtual," katanya.
Tak hanya Presiden Jokowi, kata dia, ada testimoni oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan juga dari berbagai ulama terkait pelaksana kegiatan tersebut.
Ia menambahkan, dalam acara itu nantinya akan dihadiri secara fisik 120 orang alim ulama dari seluruh Indonesia beberapa kiai khos (sepuh) hadir. Diikuti 1000 kiai seluruh Indonesia secara virtual.