Bus Pariwisata Penuh Penumpang Terjun ke Jurang di Sumedang
Rabu, 10 Maret 2021 - 22:14 WIB
Sumber :
- Instagram @aslisumedang
VIVA – Bus pariwisata yang sarat penumpang masuk jurang di Tanjakan Cae Kecamatan Wado Kabupaten Sumedang Jawa Barat. Bus yang diduga berasal dari Kabupaten Subang itu diduga kecelakaan tunggal.
Baca Juga :
Kakorlantas Polri Ungkap Fakta Kecelakaan Truk di Tol Cipularang, Diduga Ada Upaya Pengereman
Dari informasi yang dihimpun para awak maupun penumpang bus tengah ditangani petugas setempat untuk dievakuasi.
"Iya benar (kecelakaan) di Wado Tanjakan Cae," ujar Kanitlaka Lantas Polres Sumedang, Iptu Adam Rohmat kepada wartawan, Rabu malam 10 Maret 2021.
Kejadian yang viral di media sosial Instagram @aslisumedang iti dipastikan dalam penanganan aparat kepolisian.
"Nanti ya (kronologisnya), belum diketahui ada atau tidak korban jiwa dalam peristiwa tersebut," katanya.
Menko AHY Tuntut Kemenhub Tertibkan Truk ODOL Demi Keselamatan Pengendara
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan harus ada ketegasan untuk menindak kendaraan dan truk ODOL.
VIVA.co.id
15 November 2024
Baca Juga :