Polisi Dalami Asal Sabu yang Diduga Dikonsumsi Kompol Yuni

Kompol Yuni Purwanti Kusuma Dewi
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Oknum kepolisian bernama Kompol Yuni Purwanti Kusuma Dewi dicopot dari jabatan Kapolsek Astanaanyar Polrestabes Bandung, Jawa Barat pada Rabu, 17 Februari 2021. Diduga, Kompol Yuni dicopot karena mengonsumsi narkoba jenis sabu.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penyidik masih mendalami asal muasal narkoba yang diduga dikonsumsi oleh Kompol Yuni bersama sebelas anggota polisi lainnya, apakah barang bukti atau membelinya dari pihak lain.

“Masih proses, tunggu saja,” kata Argo saat dihubungi wartawan pada Kamis, 18 Februari 2021.

Namun, Argo menegaskan penyidik akan menangani kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menyeret Kompol Yuni secara profesional, transparan hingga tuntas. Makanya, penyidik masih butuh waktu untuk melakukan pendalaman.

“Kita harus melihat fakta hukum di lapangan dari kasus tersebut. Apakah hanya pemakai, apakah ikut-ikutan, apakah pengedar. Semua perlu pendalaman oleh penyidik,” ujarnya.

Yang pasti, Argo mengatakan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan menindak tegas seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang melakukan tindak pidana apalagi mengkonsumsi narkoba.

“Pencegahan internal dan tindak tegas kalau ada kesalahan,” jelas dia.

Sebelumnya diberitakan, Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan, pihak Propam Polda Jawa Barat mengamankan Kapolsek Astanaanyar yang diduga mengonsumsi narkoba. Menurut Erdi, Kapolsek itu diduga konsumsi narkoba bersama belasan anggotanya.

Bocah 7 Tahun Disekap di Pospol Pejaten, Polisi: Pelaku Positif Pakai Sabu

"Total ada 12 (anggota polisi diamankan), termasuk Kapolseknya. Namun, sekarang ini yang jelas masih dilakukan pendalaman oleh Propam Polda Jabar," kata Erdi di Bandung, Jawa Barat pada Rabu, 17 Februari 2021.

Erdi mengatakan, kasus dugaan penyalahgunaan narkotika yang dilakukan belasan anggota polisi di Bandung itu berawal dari adanya pengaduan masyarakat ke Mabes Polri.

Pertama Kalinya Bekasi Jadi Tuan Rumah Piala Soeratin U-13

Dari adanya laporan itu, Propam Polda Jawa Barat langsung bergerak ke Polsek Astanaanyar untuk melakukan pemeriksaan.

Kapolda Jawa Barat Irjen Ahmad Dofiri pun langsung bergerak cepat dengan mencopot Kompol Yuni sebagai Kapolsek Astanaanyar. Kompol Yuni kini tengah diperiksa lebih lanjut dan dapat diiberikan sanksi pidana dan pemecatan dari institusi Polri.

Dikira Roti, Nelayan Bawa Pulang Tas Misterius yang Berisi 9 Kg Sabu

Baca juga: Sosok Kompol Yuni Dewi, Kapolsek yang Pesta Sabu Bareng 11 Anggota

Selebgram dan Youtuber asal Kota Medan, Muhammad Yogik alias Yogik (tengah) (dok Polrestabes Medan)

Yogik Selebgram Medan Ditangkap Polisi, Jadi Kurir Sabu 6 Kg dan 70 Ribu Butir Ekstasi

Selebgram dan Youtuber asal Kota Medan, bernama Muhammad Yogik alias Yogik (29) ditangkap petugas kepolisian karena menjadi kurir narkoba.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024