Warga Dompu Diteror Bom Molotov
- Satria Zulfikar/VIVA.
VIVA – Rumah warga di Lingkungan Larema, Kelurahan Simpasai, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, diserang menggunakan molotov oleh orang tak dikenal, Selasa, 2 Februari 2021.
Pemilik rumah, Awaluddin (42) mengatakan kejadian terjadi pukul 03.00 WITA saat dirinya melaksanakan Salat Tahajud. Tiba-tiba ia mendengar bunyi ledakan disertai kaca yang pecah di depan rumahnya.
Ia kemudian mengintip dari jendela, dan kaget melihat kobaran api membakar dua sepeda motornya. Dia bergegas memadamkan api tersebut.
Baca juga: Kenaikan Cukai Resmi Berlaku, Rokok Berbahan Baku Impor Lebih Mahal
Kapolsek Woja, Ipda Abdul Haris, mengatakan polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara. Ditemukan barang bukti korek api gas, pecahan botol berwarna hijau dan sobekan kain yang dijadikan sumbu molotov.
"Insiden ini patut dijadikan pembelajaran agar kita berhati-hati dan waspada, karena ancaman dan kejahatan bisa datang sewaktu-waktu tanpa kita tau siapa yang memusuhi kita," katanya.
Polisi saat ini masih mendalami pelaku dan motif melakukan serangan menggunakan molotov.
"Barang bukti sudah kami amankan. Kami akan dalami dan mempelajari apa motif dari kasus ini, selain upaya kepolisian, kami harapkan bantuan masyarakat juga agar kasus ini dapat terungkap," ujarnya.