Heboh Bendera Merah Putih Dibakar, Polisi: Pelaku Tinggal di Malaysia

Bendera Indonesia dibakar.
Sumber :
  • Repro video.

VIVA – Seorang warga Aceh yang berada di Malaysia viral lantaran membakar Bendera Merah Putih. Aksinya itu juga viral diberbagai media sosial. Saat ini pihak Polisi Daerah Aceh tengah menyelidiki kasus tersebut.

Mees Hilgers Kibarkan Bendera Merah Putih Usai FC Twente Tahan Imbang Manchester United

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Aceh, Komisaris Besar Polisi Winardy membenarkan bahwa sosok di dalam video viral tersebut merupakan warga Aceh. Kasus pembakaran Bendera Merah Putih ini sedang ditangani Direkrorat Reserse Kriminal Khusus Polda Aceh.

“Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Aceh masih melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut,” ujar Winardy saat dikonfirmasi, Sabtu, 30 Januari 2021.

Momen Kirab Pengembalian Bendera Pusaka dan Naskah Proklamasi ke Monas Jakarta

Baca juga: Jokowi Sebut Kontribusi Nahdlatul Ulama Nyata Bangun NKRI

Pihak kepolisian sudah mengantongi identitas terduga pelaku yang membakar bendera itu. Namun, profil lengkapnya masih ditelusuri.

Tali Bendera Terlilit dan Nyangkut, Aksi Pemuda Manjat Tiang Bendera Ini Malah Tuai Nyinyiran

“Profil lengkapnya masih ditelusuri oleh tim Siber termasuk lokasi pembakaran tersebut. Saat ini tim Siber sedang bekerja. Yang bersangkutan tinggal di Malaysia,” ucap Winardy.

Winardy juga menyebutkan bahwa Polda Aceh saat ini tengah menelusuri alamat detail terduga pelaku di Aceh sebelum merantau ke Malaysia. 
 

Para pelajar membentangkan bendera merah putih pada Hari Sumpah Pemuda

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Keraton Surakarta Bentangkan Bendera Merah Putih 1.000 Meter

Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat melaksanakan momen istimewa dengan membentangkan bendera merah putih sepanjang 1.000 meter

img_title
VIVA.co.id
28 Oktober 2024