Kapolri Listyo Sigit Ungkap Pentingnya Sinergi dengan Nahdlatul Ulama
- WIllibrodus/VIVA.
VIVA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo silaturrahmi ke Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), di Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat. Kunjungan ini dinilai sangat penting untuk mempererat sinergi dengan para tokoh agama seperti PBNU ini.
"Penting bagi kami (Polri) berkunjung ke salah satu Ormas Muslim (Nahdlatul Ulama) paling besar di Indonesia. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka untuk mensinergikan program-program yang akan kami laksanakan ke depan," kata Listyo Sigit, di depan gedung PBNU, Jumat 28 Januari 2021.
Listyo menambahkan, salah satu program yang dibahas dalam kunjungan ini adalah meningkatkan sinergi umaroh dan ulama di dalam melaksanakan program pemeliharaan Harkamtibmas. Sebab ke depannya nanti, Polri tidak mungkin bekerja tanpa dukungan dan partisipasi masyarakat.
Baca juga: Pandemi Bikin Utang BUMN Naik Jadi Rp1.682 Triliun, Ini Penjelasannya
"Oleh karena itu, dalam kesempatan ini kami sangat berterima kasih, beliau (Ketua Umum PBNU Said Aqil Siraj) memberikan support penuh kepada Polri untuk bersama-sama bisa melaksanakan seluruh program-program, dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas kita," tambah Kapolri yang baru saja dilantik beberapa waktu lalu.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pimpinan NU pusat karena telah menerima kedatangannya. Selain itu, ia juga menyampaikan terima kasih karena diberikan akses untuk bersinergi hingga ke NU tingkat cabang.
"Jadi Kapolsek dengan pengurus NU Cabang, kemudian Kapolres dengan pengurus NU di atasnya, hingga Polda. Tentu, kami dari Kapolri bersinergi dengan pimpinan pusat PBNU, dalam hal ini Pak Kiyai Said Aqil," imbuh Listyo.
Jenderal Listyo juga berharap, agar sinergi ini terus dipelihara dan dikembangkan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. "Mungkin itu yang tentunya akan terus kita pelihara dan kita kembangkan dalam rangka memberikan rasa aman terhadap masyarakat," ujarnya.