Kasus Kerumunan Megamendung, Habib Rizieq Dicecar 56 Pertanyaan

Imam Besar Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihab di Markas Polda Metro Jaya, Sabtu, 12 Desember 2020.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab menjalani pemeriksaan dalam kasus pelanggaran protokol kesehatan di Markaz Syariah Megamendung, Jawa Bara, Senin, 28 Desember 2020. Habib Rizieq disebut dicecar 56 pertanyaan oleh polisi.

FPI Jakarta Resmi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta 2024

"Pertanyaaan kurang lebih 56," kata Wakil Sekretaris Umum DPP FPI, Azis Yanuar kepada wartawan, Senin, 28 Desember 2020.

Azis mengatakan Habib Rizieq masih ditanya seputar kerumunan di Megamendung. Pemeriksaan dimulai sejak pukul 11.00 WIB dan sempat break 30 menit. Pemeriksaan rampung pukul 14.30 WIB. Hal itu karena pentolan FPI tersebut sedang menjalani puasa.

Anggota DPRD Partai Demokrat Diduga Selingkuh, Pengakuan Mengejutkan Pembunuh Wanita tanpa Kepala

"Pemeriksaan tadi berjalan dari pukul 11.00 WIB hingga selesai 14.30 WIB dengan break kurang lebih 30 menit pada waktu ishoma. Tapi, dipersingkat karena Habib Rizieq sedang puasa," jelas Azis yang juga kuasa hukum Habib Rizieq.

Sebelumnya, penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri menetapkan Habib Muhammad Rizieq Shihab sebagai tersangka kasus pelanggaran protokol kesehatan di Markaz Syariah Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Terpopuler: Habib Rizieq Bicara Kasus Suswono dan Ahok, Dirdik Jampidsus Viral Gegara Jam Tangan

"Iya betul (sudah ditetapkan tersangka)," kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Andi Rian Djajadi, di Jakarta pada Rabu, 23 Desember 2020.

Andi menjelaskan, penetapan tersangka terhadap Habib Rizieq dalam kerumunan Megamendung diproses oleh penyidik Direktorat Reserse Polda Jawa Barat. Namun, dalam kasus ini, penyidik hanya menetapkan Habib Rizieq sebagi tersangka tunggal.

"Dia (tersangka) tunggal. Yang bersangkutan sudah jadi tersangka sejak di Jawa Barat," ujarnya.  (ase)

Baca Juga: Eks Politikus PDIP Roy BB Janis Meninggal Dunia

Istimewa

Suswono Bertemu dengan Habib Rizieq di Mekkah, PKS: Pendukung Habib Rizieq Dukung RIDO

Cawagub Jakarta nomor urut 1, Suswono telah bertemu dengan Imam Besar Front Persaudaraan Islam atau FPI, Habib Rizieq Shihab, di Mekkah, ketika ia tengah melakukan umroh.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024