Risma Jadi Mensos, Khofifah: Semua Warga Jawa Timur Bahagia

Gubernur Khofifah dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini
Sumber :
  • VIVAnews/Nur Faishal

VIVA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengucapkan selamat kepada Tri Rismaharini alias Risma yang hari ini ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Sosial. Khofifah mengaku bangga karena Mensos dijabat oleh figur asal Jawa Timur lagi.

Khofifah Langsung Gelar Rakor di Jakarta, Bahas Harga Sembako Jatim Jelang Ramadhan

"Selamat...selamat. Kita semua warga Jawa Timur tentu bahagia, Mensosnya sekarang dari Jawa Timur lagi," kata Khofifah singkat usai menghadiri pembukaan Musyawarah Daerah X Majelis Ulama Indonesia Jawa Timur di Kabupaten Sidoarjo pada Selasa, 22 Desember 2020.

Sebelum menjadi Gubernur Jatim sejak 2018 lalu, Khofifah menempati posisi Mensos di masa Presiden Jokowi periode pertama. Sepeninggal dia, jabatan Mensos kemudian diisi oleh Idrus Marham.

Bendum Demokrat Renville Antonio Meninggal, Khofifah: Beliau Punya Peran Signifikan saat Pilkada

Baca juga: Dua Bocah Tewas Akibat Banjir Sampang, Khofifah Ikut Berduka

Idrus berhenti sebagai Mensos karena tersandung kasus hukum di KPK. Ia lalu digantikan oleh Agus Gumiwang Kartasasmita, sebelum diteruskan kepada Juliari P Batubara. Juliari akhirnya juga berhenti di tengah jalan karena terganjal kasus suap dan kini mendekam di rumah tahanan KPK sebagai tersangka.

Prabowo Ungkap Jumpa Pertama dengan Khofifah: Disuruh Pak Jokowi Bertemu

Nah, setelah kosong ditinggal Juliari itu lah Risma kemudian diangkat sebagai Mensos oleh Jokowi. Selain Risma, Jokowi hari ini juga mengangkat lima nama baru untuk menempati posisi menteri dalam Kabinet Indonesia Maju.

Mereka adalah Sandiaga Uno yang menempati posisi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) menggantikan Wishnutama Kusubandio; Wahyu Sakti Trenggono menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan; dan Yaqut Cholil Qoumas yang menjadi Menteri Agama, menggantikan Fachrul Razi.

Lalu Budi Gunadi Sadikin sebagai Menteri Kesehatan menggantikan Terawan; dan Muhammad Lutfi menjabat Menteri Pedagangan menggantikan Agus Supramanto. Pelantikan menteri baru itu dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 23 Desember 2020. (ren)

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. (Foto: Humas Pemprov Jatim)

Harga Sejumlah Komoditas di Jatim Meroket Jelang Ramadhan, Khofifah: Stok Aman

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengakui bahwa harga sejumlah bahan pangan mengalami kenaikan menjelang Ramadhan.

img_title
VIVA.co.id
27 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut