Petugas PLN Terkapar di Atap Rumah Warga akibat Tersengat Listrik

Seorang petugas PLN di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, tersengat arus listrik saat memperbaiki kabel listrik di atap rumah warga pada Kamis, 17 Desember 2020.
Sumber :
  • IST

VIVA – Seorang petugas PLN di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, tersengat arus listrik saat memperbaiki kabel listrik di atap rumah warga.

Viral, Bupati Dompu Jatuh dari Kuda saat Daftar ke KPU

Peristiwa yang menghebohkan warga itu terjadi pada Kamis, 17 Desember 2020, di Kelurahan Kendai Dua Barat, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu.

Pemilik rumah, Indra, mengatakan saat itu petugas bernama Reza (27 tahun) sedang memperbaiki kabel di atas atap rumah miliknya.

Viral CCTV Detik-detik Tukang Bangunan Tersengat Arus Listrik, Korban Terpental ke Lantai Bawah

Baca: Ilmuwan Temukan Superbolt, Petir Ekstrem yang 1.000 Kali Lebih Terang

Usai memperbaiki kabel, korban hendak turun namun tangannya menyentuh kabel yang mengaliri listrik bertegangan tinggi. Dia tersengat dan pingsan. Sesaat kemudian ia jatuh dari atap. Beruntung warga beramai-ramai menangkap tubuhnya yang lemas.

Harapan dari Sepetak Jamban: Rumah Tangga dengan Sanitasi Buruk dampak Kemiskinan

"Kemarin habis dia kerjakan dan mau turun, terus tangannya sentuh kabel. Langsung kesetrum, helmnya jatuh dan bergelantungan di atas," kata Indra, Jumat 18 Desember 2020.

Melihat korban tersengat listrik, rekan korban langsung memotong kabel yang menghubungi kabel di lokasi korban. Korban kemudian diturunkan dan segera dilarikan ke Puskesmas Dompu Barat.

Beruntung nyawa korban dapat cepat tertolong. Korban hingga kini masih menjalani perawatan intensif. (ren)

Terpeleset di Jurang Nanga Tumpu NTB Ditemukan, Sempat Diduga Disembunyikan Jin

Pria Jatuh ke Jurang Nanga Tumpu di Dompu Sempat Diduga Disembunyikan Mahluk Halus, Kini Ditemukan

Selasa kemarin, masyarakat di Bima dan Dompu, NTB, dihebohkan dengan seorang penumpang bus jurusan Bima-Sumbawa, yang tiba-tiba hilang di kawasan jurang Nanga Tumpu, NTB.

img_title
VIVA.co.id
9 Oktober 2024