Pidato Hari Antikorupsi, Jokowi Sebut Kerja Keras Berantas Suap

Presiden Jokowi.
Sumber :
  • Biro Pers Sekretariat Presiden

VIVA – Presiden Jokowi menyatakan pendidikan anti-korupsi harus dimulai untuk menanamkan budaya rasa malu. Karena itu, menurut Presiden, pendidikan antikorupsi harus diperluas. Dia menekankan perlunya membangun sistem yang menutup peluang terjadinya tindak pidana korupsi akan menjadi kunci utama.

Sarapan Bareng Paslon Luthfi-Yasin dan Raffi Ahmad, Jokowi Ngaku Tak Diundang Kampanye di Solo

"Semua lembaga pemerintahan harus terus meningkatkan transparansi, meningkatkan akuntabilitas, melakukan penyederhanaan proses kerja dan proses pelayanan kepada masyarakat untuk meminimalisir peluang korupsi. Sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat," kata Jokowi saat menyampaikan sambutan pada Hari Anti Korupsi Sedunia di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 16 Desember 2020.

Di depan para pimpinan KPK dan pejabat, Kepala Negara menyatakan, rencana besar pemerintah sudah mulai untuk mereformasi sektor perizinan dan layanan publik. Hal itu dilakukan semata-mata demi memperkecil peluang suap dan korupsi terjadi.

Sarapan Bareng Ahmad Luthfi, Jokowi: Calon Pemimpin Harus Mampu Yakinkan Rakyat

"Pemerintah berusaha keras untuk melakukan reformasi struktural secara besar-besaran. Regulasi yang tumpang tindih dan prosedur yang rumit terus akan kita pangkas. Mekanisme dan prosedur birokrasi yang rumit kita sederhanakan yang kemudian didukung dengan penggunaan teknologi digital seperti e-budgeting, e-procurement, e-audit dan aplikasi-aplikasi lainnya," ujar Jokowi.

Pada kesempatan itu, Jokowi juga menyinggung sistem pengawasan internal di tiap institusi dan juga pengawas eksternal yang melibatkan lembaga di luar pemerintah. Sistem itu kemudian terbangun seharusnya dengan aparat penegak hukum yang mempunyai posisi sentral dalam hal penindakan dan juga pencegahan.

Meriahnya Masyarakat Sambut Pawai yang Diikuti Jokowi dan Ahmad Luthfi - Taj Yasin

"Saya berharap dengan langkah-langkah yang sistematis yang sistemik dari hulu sampai hilir kita bisa lebih efektif memberantas korupsi. Lebih efektif memberantas kemiskinan dan mengurangi pengangguran dan menjadikan Indonesia negara maju yang kita cita-citakan," kata dia. (ase)

Pasangan calon Ahmad Luthfi - Taj Yasin saat hadiri kampanye akbar di benteng Vasternburg Solo, Minggu (17/11).

Jokowi Hadiri Kampanye Akbar Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Grobogan dan Blora

Pasangan calon nomor urut 2 Pilgub Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin menggelar kampanye akbar di Benteng Vasternburg, Solo pada Minggu, 17 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024