Habib Rizieq Dirawat di RS UMMI Bogor

Habib Rizieq Shihab
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab dikabarkan tengah menjalani general check up dan perawatan di RS Ummi, Empang, Kota Bogor. Wali Kota Bogor Bima Arya mengkonfirmasi kabar tersebut dan menyebut Rizieq tidak ingin dijenguk siapa pun.

FPI Jakarta Resmi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta 2024

"(Apa benar HRS dirawat di RS Ummi?) Ya saya sudah dilaporkan Habib Rizieq saat ini sedang dalam proses general check up, untuk dilakukan observasi secara menyeluruh ya terhadap kesehatan beliau di salah satu rumah sakit yang masuk wilayah administratif (Kecamatan) Bogor Selatan," kata Bima usai rapat di Balai Kota Bogor, Kamis, 26 November 2020.

Bima sempat menyebut Habib Rizieq dirawat sejak kemarin saat dikonfirmasi wartawan. Bima mengaku baru mengetahui kabar Habib Rizieq dirawat di rumah sakit hari ini. Bima mendapat laporan dari pimpinan rumah sakit dan menyampaikan kepadanya bahwa saat ini kondisi Habib Rizieq dalam keadaan baik.

Terpopuler: Habib Rizieq Bicara Kasus Suswono dan Ahok, Dirdik Jampidsus Viral Gegara Jam Tangan

"Telah dilakukan pengecekan secara menyeluruh dan hasilnya juga sejauh ini baik ya," katanya.

Politikus PAN ini mengatakan bahwa perawatan observasi itu merupakan inisiatif dari Habib Rizieq. Namun, ia belum mengetahui sampai kapan Habib Rizieq akan berada di rumah sakit tersebut.

Habib Rizieq Blak-blakan Sebut Kasus Suswono Beda dengan Ahok: Dia Akui Khilaf dan Istighfar

"Berapa lama istirahatnya? Ya tergantung perkembangan kesehatan beliau," katanya. 

Prabowo temui Habib Rizieq di Mekkah, Arab Saudi

Habib Rizieq Minta Prabowo Proses Hukum Perusak Demokrasi RI 10 Tahun Terakhir

Imam Besar Front Pembela Islam, Habib Rizieq Shihab (HRS) hadir dan menyampaikan tausiyahnya dalam acara Reuni Akbar aksi 212 di Monas, Jakarta Pusat

img_title
VIVA.co.id
2 Desember 2024