Kasat Sabhara Blitar Mundur dari Polri karena Dimaki-maki Kapolres

Kepala Satuan Sabhara Blitar mundur tak tahan dimaki Kapolres
Sumber :
  • VIVA/Nur Faishal

VIVA – Kepala Satuan (Kasat) Sabhara Kepolisian Resor Blitar, Ajun Komisaris Polisi Agus Tri melayangkan surat pengunduran diri sebagai anggota Polri kepada Kapolda Jawa Timur Inspektur Jenderal Polisi M Fadil Imran pada Kamis, 1 Oktober 2020. Alasannya, Agus mengaku kerap dimaki-maki oleh Kepala Polres Blitar, AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya sehingga tidak betah bertugas.

Israel Diguncang Gelombang Pengunduran Pejabat Tinggi Setahun Terakhir, Ini Daftarnya

"Saya datang ke Polda Jatim. Saya sengaja kirim surat pengunduran diri saya sebagai anggota Polri. Hari ini saya resmi mengundurkan diri ke bapak Kapolda. Nanti tembusannya ke Kapolri. Sudah saya ajukan, tinggal tunggu proses lebih lanjut," kata Agus kepada wartawan di Markas Polda Jatim di Surabaya, Jatim. 

Baca juga: Viral Kedahsyatan Emak-emak Karo Hancurkan Tempat Judi Para Suami

Maju Pilwakot Tangsel, Benyamin-Pilar Ambil Cuti dan Kembalikan Fasilitas Negara

Perwira dengan tiga balok emas di pundak itu mengaku tidak terima dengan perlakuan Kapolres Blitar kepadanya. Dia menyebut AKBP Ahmad Fanani arogan dalam kepemimpinannya. Agus menyebutkan, Fanani kerap memaki-maki saat ada hal yang tidak cocok.

"Mohon maaf, kadang sampai nyebut binatang, umpatan. Terakhir sama saya enggak seberapa. Hanya mengatakan bencong, tidak berguna, banci, lemah dan lain-lain," ujar Agus. 

Sudah Disetuji Mundur, Pramono Ucapkan Terima Kasih ke Jokowi Dipercaya jadi Seskab 2 Periode

Ia berpendapat, sebagai anak buah ia sebetulnya tidak mempersoalkan jika kapolres memberikan arahan dan pembinaan ketika kesalahan terjadi. Namun, menurut  Agus, yang terjadi bukan pembinaan malah makian. Akibatnya, ia mengaku tertekan secara psikis. "Kalau sudah salah ya udah dibina. Ini dimaki terus-terusan. Kadang main copot-copot," ujarnya.

Kapolres Blitar AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya membantah arogansinya terhadap AKP Agus. Namun dia mengaku hanya menegur. Teguran diberikan karena anak buahnya Agus berambut panjang.

"Dan dia tidak melakukan kerja (tidak masuk dinas) setelah saya tegur. Awal mulanya seperti itu," kata Ahmad Fanani.
 

Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka

Beredar Isu Gibran Rakabuming Akui Akun Fufufafa dan Nyatakan Mundur, Benarkah?

Beredar isu wakil presiden 2024-2029 terpilih Gibran Rakabuming mengakui akun Fufufafa miliknya dan menyatakan mundur, benarkah isu itu?

img_title
VIVA.co.id
8 Oktober 2024