Penularan Corona Terasa Semakin Dekat, Apa yang Bisa Kita Lakukan?
- abc
"Artinya dari satu orang yang tertular COVID-19 di Jakarta, pasti ada di antaranya orang yang merupakan inner circle kita," jelasnya.
"Di lingkungan keluarga saya sendiri sudah mulai terdengar, misalnya mertua dari adik ipar saya meninggal karena COVID-19. Kemudian sepupu saya juga sudah terinfeksi," kata Firdza.
Salah satu infografis yang ditayangkan oleh Pandemic Talks di akun Instagramnya soal penularan yang semakin dekat. (Instagram Pandemic Talks)
Perlukah kita meninggalkan grup Whatsapp?
Menghindari Facebook atau keluar dari "Whatsapp group" bukanlah menjadi solusi agar tidak terlalu banyak mengetahui siapa yang tertular dan siapa yang meninggal saat pandemi COVID-19.
Seperti yang dikatakan oleh Dr Margaretha Sih Setija Utami, Dekan Fakultas Psikologi di Universitas Katolik Soegijapranata di Semarang, Jawa Tengah.
Kepada ABC Indonesia, Dr Margaretha mengatakan informasi yang didengar atau diterima justru sebaiknya diolah agar membuat kita lebih waspada terhadap penularan corona.