Tuding UI Ajarkan Seks Bebas, Politikus PKS Dilaporkan ke Bareskrim

Civitas akademika UI melaporkan politikus PKS ke Bareskrim Polri.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ahmad Farhan Faris.

VIVA - Civitas akademika Universitas Indonesia mendatangi Kantor Bareskrim Polri, Senin, 21 September 2020. Tujuannya, mereka melaporkan anggota DPR dari Fraksi PKS, Almuzammil Yusuf, atas dugaan penyebaran berita bohong melalui media elektronik terkait UI mengajarkan seks bebas.

Setelah Unpad dan UGM, Giliran Akademisi UI Angkat Bicara soal PK Mardani Maming

“Alhamdulillah kita diterima oleh Bapak Direktur Siber Bareskrim dan tim memberikan semua bukti agar ditindaklanjuti untuk dilihat siapa yang benar,” kata dosen Ilmu Politik FISIP UI, Reni Suwarso, di Bareskrim.

Baca juga: Laeli Pemutilasi Sarjana UI, Pacar Pembunuhnya Tukang Ojek

Sidang Promosi Doktor di UI, Hasto Soroti Praktik Abuse of Power dalam Pemerintahan

Menurut dia, tidak ada satu pun kalimat atau penjelasan materi yang terkait bahwa UI itu mengajarkan seks bebas. Makanya, Reni menantang Almuzammil datang ke Bareskrim untuk berikan bukti yang dituduhkannya itu. Sebab, ia sudah serahkan bukti kepada penyidik Bareskrim.

“Saya berharap Pak Muzamil datang ke Bareskrim untuk menyerahkan juga bukti-bukti yang beliau punya. Apa yang dimaksud UI itu mengajarkan sex bebas. Mana buktinya kalau Pak Muzamil berani datanglah kasih buktinya, jangan cuma main di media sosial,” ujarnya.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Sidang Promosi Doktor di UI Besok, Megawati Dijadwalkan Hadir

Sementara Kuasa Hukum Civitas Akademi UI, Soni Nainggolan, mengklaim telah menyerahkan banyak bukti terkait dugaan berita bohong yang dilakukan Almuzammil kepada UI. Namun, ia juga enggan membeberkan barang bukti dan nomor laporan polisi kepada awak media.

“Sudah diproses (laporannya), diterima. Di sini kita laporkan dugaan pelanggaran Pasal 27 ayat 3 dan Pasal 45 ayat 3 tentang UU ITE dan juga Pasal 14 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang peraturan hukum pidana,” kata Soni.

Serah Terima Policy Brief dari Peneliti UI untuk IKN

UI Pacu Semangat Menuju Puncak Peringkat Dunia

UI mencatatkan pencapaian monumental menjadi satu-satunya perguruan tinggi di Indonesia yang masuk peringkat 801–1000 dunia di antara 2.092 universitas dari 115 negara.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024