70 Persen Kasus COVID-19 di DIY Berstatus Tanpa Gejala

Petugas menangani pasien Corona. (Foto Ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah

VIVA - Jumlah orang positif COVID-19 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) terus bertambah. Dari data diketahui sebagian besar pasien positif di DIY adalah asimptomatik atau tanpa gejala.

Dharma Sebut Pasar Tanah Abang Alami Penurunan Omset Akibat Pandemi COVID-19

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih, mengatakan jika dari total kasus yang ada selama ini, diketahui 70 persen adalah tanpa gejala.

"Sekitar 70 persen kasus di DIY dari total kasus yang ada adalah kasus konfirmasi asimptomatik (OTG). Kalau dari kasus aktif yang ada per tanggal 16 September kemarin (470 kasus) sebanyak 72 persen adalah kasus konfirmasi asimptomatik," ujar Berty, Kamis, 17 September 2020.

Harvey Moeis Klaim Dana CSR Smelter Swasta Dipakai untuk Bantuan COVID-19

Baca juga: Satgas COVID-19 Minta Orang Tua Usia 45 Tahun ke Atas Tak Keluar Rumah

Berty menjabarkan jika pasien asimptomatik ini menjalani isolasi di sejumlah tempat. Baik itu di RS maupun shelter khusus seperti Asrama Haji di Sleman.

Jangan Tertipu! Waspada Penipuan Berkedok Lowongan Kerja Remote, Ini Ciri-Cirinya

Berty menerangkan adapula yang menjalani isolasi mandiri di rumah. Meskipun demikian selama isolasi para pasien positif COVID-19 ini dalam pengawasan petugas kesehatan.

Berty menambahkan untuk tambahan pasien positif COVID-19 di DIY pada Kamis, 17 September 2020 ada 41 kasus. Tambahan 41 orang ini membuat total jumlah pasien positif di DIY ada 1.984 kasus konfirmasi positif. Dari jumlah itu 1.440 di antaranya sembuh dan 53 meninggal dunia.

Sementara untuk pasien yang dinyatakan sembuh pada Kamis, 17 September 2020, ada 20 kasus. Dengan begitu total kasus sembuh menjadi 1.440 kasus.

Virus Corona atau Covid-19.

How an App Became Indonesia's Essential Weapon Against Covid-19

Indonesia once faced the challenges of the Covid-19 pandemic. As part of an effort to provide early prevention it, can be done by an app.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024