Abdul Malik Fadjar, Menteri Pendidikan ke-24 RI Meninggal Dunia

Menteri Pendidikan RI ke-24 Abdul Malik Fadjar Meninggal Dunia
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Tokoh nasional yang juga mantan Menteri Pendidikan era Presiden Megawati Soekarnoputri, Abdul Malik Fadjar, meninggal dunia pada Senin 7 September 2020. Kabar ini diungkapkan oleh Ketua PP Muhammadiyah, Anwar Abbas melalui pesan singkatnya.

Bambang Kristiono Sang ‘Samurai Prabowo’ Meninggal Dunia

Menurut Anwar, Abdul Malik meninggal pada pukul 19.00 WIB di RS Mayapada Kuningan. Namun, Anwar belum dapat menyebutkan penyebab meninggalnya Abdul Malik.

Anwar Abbas mengatakan, Abdul Malik Fadjar adalah seorang pejuang pendidikan yang dikenal gigih dan tidak pernah mengenal lelah serta selalu optimistis. Berkat ketekunannya, dia bisa membuat Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menjadi salah satu universitas swasta terkenal di negeri ini.

Sekjen Gerindra: Desmond Mahesa Orang yang Kritis dan Sangat Mencintai Partainya

"Dengan kepergian beliau, warga Muhammadiyah tentu saja akan merasakan kehilangan, karena beliau selama ini telah menjadi pemberi inspirasi bagi generasi di bawahnya, dan tempat untuk bertanya agar juga bisa berbuat serupa dengan yang telah beliau lakukan," kata Anwar, Senin 7 September 2020.

Baca juga: Geger, Sebuah Organisasi di Garut Ganti Lambang Garuda Pancasila

Mantan Menteri Kelautan Sarwono Kusumaatmadja Meninggal Dunia

Anwar juga masih mengingat pesan Abdul Malik untuk memajukan dunia pendidikan. Salah satu caranya yakni lakukan dengan tekun, dan urus dunia pendidikan secara bersungguh-sungguh. 

"Semoga semua amal ibadah yang telah beliau lakukan akan menjadi pahala bagi beliau sehingga hal itu semua nanti akan dapat menolong beliau ketika berada di depan pengadilan Tuhan nanti di hari akhir. Amin," ujarnya. (art)

Rizal Ramli meninggal dunia

Rizal Ramli Meninggal Dunia, Sri Mulyani: Selamat Beristirahat di Sisi Terbaik Allah SWT

Rizal Ramli pernah menjabat Menko Ekuin era Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2024