Cekcok, Suami Nekat Bakar Istri dan Anak hingga Tewas
- Tangkapan layar tvOne
VIVA – Seorang suami membakar rumahnya sendiri ketika istri dan anaknya yang berusia tiga tahun ada di dalam rumah tersebut.
Dilansir tvOne, kejadian itu terjadi di sebuah rumah di Kecamatan Bojong, Pekalongan, Jawa Tengah. Kebakaran diduga dilakukan sang suami karena dipicu persoalan keluarga.
Saat itu, pelaku cekcok dengan istrinya. Dia lantas mengunci pintu kamar bersama istri dan anaknya. Insiden pembakaran tersebut menewaskan sang istri dan putranya yang berusia tiga tahun. Sementara pelaku mengalami luka bakar hampir di seluruh tubuh.Â
Seorang saksi mata mengatakan, tetangga yang mendengar suara teriakan minta tolong lantas mendobrak pintu.
Baca juga:Â Tiga Rumah Hangus di Bekasi, Diduga gara-gara Obat Nyamuk Bakar
Menurut Kasat Reskrim Polres Pekalongan Ajun Komisaris Polisi Poniman Reganam, di dalam rumah itu sebenarnya ada delapan penghuni. Dalam rumah ada tiga kamar yang dihuni oleh masing-masing keluarga tapi masih dalam ikatan satu keluarga.
Awalnya terjadi kebakaran di kamar korban, ada teriakan minta tolong sehingga ada salah satu keluarga yang bisa keluar dan minta tolong ke tetangganya. Namun, api sudah membakar sebagian rumah tersebut. "Ternyata di dalam rumah itu masih ada tiga orang di dalam kamar, kalau yang lima penghuni selamat," ujarnya dikutip dari tvOne, Minggu, 30 Agustus 2020.Â
Ketika didobrak ternyata di dalam kamar tersebut, ada anak balita tiga tahun dan istrinya dan diduga pelaku yang juga suami korban, dalam kondisi terbakar. "Sebelumnya sudah terjadi cekcok dan akhirnya terjadi pertengkaran," katanya.