Dapat Tanda Jasa dari Jokowi, Fahri Hamzah Janji Terus Kritik Presiden

Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah.
Sumber :
  • Twitter: Fahri Hamzah

VIVA – Fahri Hamzah menyebut bahwa dirinya tidak akan berhenti mengkritik pemerintah. Menurut dia, kritik adalah suatu keharusan dan hal yang lumrah dalam suatu pemerintahan.

Partai Gelora Optimis Anis dan Fahri Bisa Bantu Prabowo Subianto Wujudkan Cita-citanya

Hal itu dikatakan Fahri usai menerima tanda kehormatan Bintang Mahaputera Nararya oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, hari ini.

"Ini bukan berarti saya berhenti mengkritik. Saya akan terus mengkritik karena Presidennya menghargai kritik," kata Fahri, Kamis, 13 Agustus 2020.

Prabowo Minta Menteri Tidak Ragu Copot Anak Buah yang Bikin 'Ribet' Rakyat

Baca juga: Saat Jokowi Bela Fahri Hamzah dan Fadli Zon

Tanda kehormatan yang disematkan kepadanya, kata Fahri, menempatkan Jokowi sebagai Kepala Negara yang juga menghargai perbedaan pendapat, dengan statusnya dulu menjadi wakil rakyat di parlemen. Pada periode 2014-2019, Fahri merupakan Wakil Ketua DPR.

Dilantik Prabowo Jadi Wamen Perumahan, Fahri Hamzah Ungkap Kriteria Kontraktor Program 3 Juta Rumah

"Saya kira ini poin-poin yang harus dirayakan sebab di bawah sering muncul gerakan-gerakan yang tampak seperti kita tidak bersatu. Kesan-kesan itu lah yang harusnya ditonjolkan Presiden sebagai kepala negara," ujarnya.

Ditegaskan Fahri, orang-orang yang mengkritik penguasa bukan lah bermusuhan. Sementara Fadli Zon yang juga mendapatkan tanda jasa serupa, menyebutkan bahwa penghargaan ini sebagai tanda penghargaan buat demokrasi di Indonesia.

"Presiden juga menyampaikan, yang satu harus kita jaga adalah menjaga perbedaan pendapat, kita berbeda bukan berarti kita bermusuhan," ujarnya.

Jokowi dan keluarga naik MRT

Jokowi Ngevlog dan Jalan-Jalan Sama Cucu Naik MRT, Sempat Dihentikan Warga karena...

Kegiatan mantan Presdien Jokowi selalu mendapat perhatian, termasuk momen terbaru ketika ia bersama keluarga menikmati MRT di Jakarta. Sempat dihentikan warga karena...

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024