Polri Minta Calon Taruni Akpol yang Gagal Lulus Berjiwa Besar

Suasana Akademi Kepolisian. (Foto ilustrasi).
Sumber :

VIVA – Kepala Bidang Humas Polda Kepulauan Riau, Komisaris Besar Polisi Harry Goldenhart, mengimbau kepada para calon taruna atau taruni Akpol yang tereliminasi saat mengikuti tes di tingkat pusat karena terkonfirmasi positif COVID-19, harus tetap berjiwa besar.

“Kami harap berjiwa besar, kalau memang dinyatakan konfirmasi positif ya terima itu. Berjiwa besar dan lakukan protokol kesehatan COVID-19,” kata Harry saat dihubungi wartawan pada Jumat, 7 Agustus 2020.

Presiden: Bukan Atas Nama Prabowo, Atas Nama Orangtua mu, Kepolisian Berpihaklah pada Rakyat

Baca juga: Soal Beda Hasil Tes Corona Calon Taruni Akpol, Begini Respons Polri

Karena, kata dia, Polda Kepulauan Riau sebagai panitia seleksi daerah calon taruna/taruni Akpol mendapatkan petunjuk dan arahan dari Mabes Polri bahwa peserta yang dinyatakan lulus harus mengikuti test swab bebas COVID-19.

“Kita memang mengikuti aturan, semua orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 tidak boleh bepergian, bahkan dikarantina. Apapun yang terjadi, kendala yang terjadi dalam mengikuti proses rekrutmen, itulah fakta yang terjadi,” ujarnya.

Menurut dia, peserta calon taruna/taruni Akpol yang tidak lulus atau gugur masih mempunyai kesempatan untuk mengikuti seleksi kembali pada tahun depan. Sebab, semua ini kehendak dari Yang Maha Kuasa.

“Kan masih ada kesempatan tahun depan untuk bisa ikut tes lagi,” jelas dia. (ase)