VIDEO: Jemput Paksa 14 Pasien Virus Corona dari Klinik di Blora

Polisi berjaga di suatu klinik lokasi jemput paksa pasien virus corona di Blora Selasa 16 Juni 2020.
Sumber :
  • tvOne

VIVA – Tak percaya dengan hasil medis, ratusan anggota keluarga belasan pasien virus corona (Covid -19) di Kabupaten Blora, Jawa Tengah, pada Selasa siang 16 Juni 2020 menggeruduk tempat isolasi pasien di Klinik Bhakti Padma. Mereka memaksa empat belas anggota keluarga yang dirawat di klinik itu dipulangkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumah.

Gaza Utara 'Berdarah' setelah Israel Perintahkan Evakuasi Massal

Suasana memanas mewarnai penjemputan paksa 14 pasien positif covid 19 di Klinik Bhakti Padma. Setelah sekitar satu bulan dirawat belasan pasien itu merasa jenuh tidak kunjung dinyatakan sembuh. 

Demi mencegah kericuhan, puluhan aparat kepolisian bersenjata lengkap nampak berjaga di sekitar klinik. Mereka melarang yang bukan anggota keluarga pasien untuk masuk ke dalam klinik.

Dua Lansia Selamatkan Kereta dari Kecelakaan di Blora Jateng

Sementara itu, anggota tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19, Dokter Nugroho Adiwarso, mengungkapkan dari empat belas pasien yang memaksa pulang ke rumah, sebelas masih positif melalui tes swab sedangkan tiga sudah dinyatakan negatif.

Setelah dialog dengan petugas klinik dan tim gugus tugas Covid-19 Blora, akhirnya 14 pasien Covid-19 dari klaster Pondok al-Fatah Temboro Magetan tersebut dipulangkan dengan protokol kesehatan ketat. Tim gugus tugas Covid-19 Blora memimta keluarga pasien agar menerapkan isolasi ketat untuk mencegah penularan, ungkap Nugroho.

Viral! Pasien Kritis Terlantar di RSUD Muaradua, Sekda OKU Selatan Minta Maaf
Ilustrasi operasi jantung.

Bisakah Teknologi Kesehatan Baru Mengubah Nasib Jutaan Pasien?

Alat kesehatan berkualitas juga meminimalkan risiko kecelakaan dan komplikasi selama prosedur medis. Misalnya, alat bedah dengan standar kualitas tinggi.

img_title
VIVA.co.id
23 Oktober 2024