Mengamuk, Pemuda di Bekasi Bakar Rumahnya Sendiri

Rumah di Bekasi yang dibakar pemiliknya sendiri
Sumber :
  • VIVAnews/Dani

VIVA – Seorang pemuda berinisial R (30) nekat membakar rumahnya sendiri yang terletak di Kampung Mede, Kelurahan Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi. Sebelum membakar, R lebih dulu mengamuk di dalam rumah.

Kebakaran di Koja Tewaskan Lansia, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Dampak dari kebakaran pada Rabu malam, 10 Juni 2020 itu bukan hanya rumahnya yang terbakar, satu unit sepeda motor juga ikut terbakar. Termasuk korban mengalami luka bakar serius di tubuhnya.

"Pelaku yang juga korban kebakaran sebelumnya mengamuk di dalam rumah yang terkunci," kata Kapolsek Bekasi Timur, Kompol Sutoyo, Kamis, 11 Juni 2020.

10 Bayi Tewas Terpanggang dalam Kebakaran Rumah Sakit di India Utara

Sutoyo menambahkan, awalnya tetangga korban mendengar suara amukan R dari dalam rumah. Ketika itu, tetangga berusaha memanggil R, tapi tak ada respons.

Hingga akhirnya, kata Sutoyo, para tetangga berusaha mencari keluarga R yang kebetulan sedang di luar rumah. Sayangnya, pencarian itu tidak membuahkan hasil.

Gudang Wallpaper Terbakar Hebat di Penjaringan Jakut, 100 Petugas Damkar Dikerahkan

Hingga akhirnya, rumah R sudah keluar api. Diduga R menyulut api dari dalam rumah. Tetangga pun berusaha memadamkan dengan peralatan seadanya. Warga berusaha menyelamatkan R yang diketahui berada di salah satu kamar.

"Beruntung api tidak cepat membesar, dan R berhasil diselamatkan dengan luka bakar cukup serius," kata Sutoyo.

Api baru bisa dipadamkan setelah enam unit mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kota Bekasi dikerahkan. Kemudian R langsung dievakuasi ke RS Mekar Sari. "R mengalami luka bakar di bagian punggung dan wajah," ujarnya. (ase)

Proses pemadaman dan pendinginan masih terus dilakukan oleh petugas pemadam kebakaran (Damkar) setempat.

Kebakaran Hebat di Kebon Jeruk Jakbar, 15 Rumah Ludes Dilalap Api

Sebanyak 26 unit mobil pemadam kebakaran dengan 130 personel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan kobaran api. 

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024