Pasien Corona Dinyatakan Sembuh di Sumut Terus Bertambah
- VIVAnews/Putra Nasution
VIVA – Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Provinsi Sumatera Utara menyampaikan pasien positif Corona dinyatakan sembuh terus meningkat setiap harinya.Â
"Sementara untuk pasien yang sembuh mengalami peningkatan dari hari sebelumnya 159 orang menjadi 166 orang hari ini," ungkap anggota GTPP Covid-19 Provinsi Sumatera Utara, dr. Whiko Irwan, Kamis sore, 4 Juni 2020.
Begitu juga pasien positif Covid-19 bertambah untuk hari ini menjadi 488 orang. Hari sebelumnya jumlahnya mencapai 444 pasien. "Untuk pasien positif Covid-19 berdasarkan metode PCR pada hari ini bertambah 44 orang," ujar Whiko.
Selain itu, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang saat ini dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19 di wilayah Sumatera Utara menurun dari hari sebelumnya yakni dari hari sebelumnya 152 orang menjadi 146 orang.Â
Sementara itu, untuk orang dalam pemantauan (ODP) saat ini berada di angka 562 orang juga meningkat dari hari sebelumnya yakni 534 orang. "Untuk pasien yang meninggal bertambah satu yakni dari 43 orang menjadi 44 orang," tutur Whiko.Â
Dengan peningkatan pasien positif Covid-19 di Sumatera Utara, Whiko terus mengimbau kepada masyarakat agar selalu menjalankan protokol kesehatan.Â
"Kepada masyarakat selalu mengikuti protokol kesehatan dan beraktivitas dengan menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Selalu gunakan masker, jaga jarak, cuci tangan dengan air dan sabun, hindari keramaian," kata Whiko.