Sudah 159 Pasien Positif Corona di DIY Dinyatakan Sembuh
VIVA – Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) merilis data terbaru penanganan pasien Corona, Sabtu 30 Mei 2020. Dari data yang dirilis ini diketahui ada tambahan tiga pasien positif virus Corona di DIY.
Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih menuturkan tambahan tiga pasien ini diketahui satu orang berasal dari klaster Indogrosir dan dua orang lainnya adalah warga Kabupaten Gunungkidul.
Berty merinci tambahan tiga pasien inj adalah pasien nomor kasus 233 yaitu perempuan berusia 22 tahun asal Kabupaten Sleman.
Pasien nomor kasus 224 adalah laki-laki berusia 28. Pasien nomor 235 yaitu laki-laki berusia 40 tahun. Kedua pasien, lanjut Berty berasal dari Kabupaten Gunungkidul dan saat ini masih dilakukan tracing oleh Dinas Kesehatan di kabupaten terkait.
"Hari ini tanggal 30 Mei 2020 dilaporkan tiga penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid 19 di DIY. Sehingga jumlah kasus positif di DIY menjadi sebanyak 233 kasus," ujar Berty.
Baca juga:Â Masjid Nabawi Mulai Dibuka untuk Umum, Raudah Masih Ditutup
Berty menuturkan meski jumlah nomor kasus di DIY ada 235 namun total pasien ada 233. Hal ini karena pasien dengan nomor kasus 17 dan 37 datanya dimasukkan ke Jawa Tengah.
Sementara itu terkait pasien yang dinyatakan sembuh dari virus Corona, lanjut Berty ada tambahan 9 orang. Dari hasil tes swab sebanyak 2 kali berurutan hasil dari 9 pasien itu dinyatakan negatif.
"Kasus 141: laki-laki, 25 tahun, Bantul; kasus 176: laki-laki, 29 tahun, Sleman; kasus 180: laki-laki, 31 tahun, Sleman; kasus 181: laki-laki, 54 tahun, Kota Yogya; kasus 204: laki-laki, 54 tahun, Gunung Kidul; kasus 205: laki-laki, 55 tahun, Gunung Kidul; Kasus 207: perempuan, 25 tahun Bantul; kasus 209: perempuan, 43 tahun, Sleman; dan kasus 220: laki-laki, 74 tahun, Sleman dinyatakan sembuh," ucap Berty.
Berty menjabarkan, tambahan 9 orang itu membuat jumlah pasien positif virus Corona di DIY yang dinyatakan sembuh total ada 159 kasus. Sementara itu, pasien positif yang meninggal dunia berjumlah 8 orang.