H-1 Lebaran, Pelabuhan Gilimanuk Sepi Pemudik
VIVA – Jika beberapa waktu lalu terjadi lonjakan arus mudik hingga terjadi antrean kendaraan di Pelabuhan Gilimanuk, H-1 Lebaran justru terpantau sebaliknya. Hari ini, Sabtu 23 Mei 2020 pelabuhan penyeberangan di Selat Bali itu sepi dari pemudik.
Dibandingkan pada tahun lalu, H-1 justru merupakan puncak dari arus mudik. Kondisi ini terjadi diduga lantaran warga pendatang dari Pulau Jawa di Bali mematuhi imbauan pemerintah untuk tidak mudik di tengah pandemi Virus Corona Covid-19.
"Sebagian besar warga yang pada Lebaran tahun lalu mudik ke kampung halamannya kini sudah menyadari tujuan pemerintah melarang mudik, semata-mata untuk kebaikan bersama untuk mengurangi risiko penularan Virus Corona," terang Kapolsek Gilimanuk, Kompol I Gusti Nyoman Sudarsana, Sabtu malam, 23 Mei 2020,
Baca juga: Ada Penyekatan Arus Balik, Warga Tak Punya Skill Dilarang Masuk DKI
Dari pantauannya sejak kemarin hingga sore ini, arus penyeberangan di Pelabuhan Gilimanuk menuju Ketapang, Jawa Timur maupun sebaliknya sangat lancar. Kendati terpantau sepi, Kapolsek menegaskan mereka yang menyeberang ke Jawa maupun masuk Bali tetap melewati protokol pemeriksaan kesehatan.
"Kami juga petang ini patroli bersama anggota di wilayah Gilimanuk. Suasananya aman kondusif dan tidak ada warga kumpul-kumpul. Termasuk tidak ada takbiran keliling," ujarnya.