Heboh Suara Dentuman Misterius Terjadi Lagi, Kali Ini di Bandung

Gedung Sate, Bandung Jawa Barat
Sumber :
  • http://www.disparbud.jabarprov.go.id/

VIVA – Suara dentuman kembali viral di media sosial, setelah sebelumnya terjadi di Bogor, Jakarta dan Jawa Tengah. Kali ini, kejadian serupa itu terjadi di Bandung. 

Biar Tak Hujan saat ke TPS, Pemprov Jakarta Siapkan Rekayasa Cuaca di Hari Pilkada

Warganet sudah mulai ramai membincangkan suara tersebut. Hingga topik itu bertengger menjadi salah satu trending topic di jagat Twitter. 

Sudah banyak video yang dibagikan oleh warganet. Terdengar dentuman terjadi berkali-kali. Namun masih belum diketahui dari mana sumber dentuman tersebut. 

Gunung Karangetang Siaga Level III, Masyarakat Diimbau Menjauh

"Lokasi Moh Toha, Bandung," ujar akun @rbarkah_ atau RIZA dikutip VIVAnews, Kamis 21 Mei 2020. 

Daftar Daerah di Indonesia yang Bakal Diguyur Hujan Hari Ini
>

Dalam video berdurasi 45 detik yang dia bagikan itu, terdengar 4 dentuman yang cukup keras. Namun tak diketahui dari mana asal dentuman tersebut. 

Sementara itu, warga lainnya juga membagikan rekaman suara dentuman berikut dengan videonya. 

"Bisa denger dentuman ini lebih jelas, dentumannya setiap 11-15 menit dengan 3-5x dentuman," tulis akun @aylexsty.

>

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari BMKG. Sebelumnya, BMKG sempat menyebut bahwa dentuman yang terjadi di beberapa daerah di Indonesia itu masih misteri.

Ada lima dugaan yang dapat diprediksi oleh BMKG. Antara lain adalah gempa tektonik, peristiwa longsoran, skyquake, aktivitas petir dan erupsi.  

Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul

Mensos Jamin Kebutuhan Para Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki Sudah Tercukupi

Kemensos bersama instansi terkait terus berupaya memberikan penanganan bagi masyarakat terdampak.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024